67 Mahasiswa Kuliah Gratis di Enam Negara

×

67 Mahasiswa Kuliah Gratis di Enam Negara

Bagikan berita
Foto 67 Mahasiswa Kuliah Gratis di Enam Negara
Foto 67 Mahasiswa Kuliah Gratis di Enam Negara

[caption id="attachment_34658" align="alignnone" width="658"]Irfendi Arbi. (*) Irfendi Arbi. (*)[/caption]SARILAMAK - Sebanyak 67 mahasiswa ekonomi lemah asal Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat (Sumbar) pada 2016 ini dikuliahkan gratis oleh Pemerintah Kabupaten dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) setempat, ke-6 negara di Asia, Timur Tengah, Amerika dan Eropa.

Kabar bahagia ini, diungkapkan oleh Bupati Limapuluh Kota Irfendi Arbi saat menyalurkan zakat untuk 624 orang mustahiq (orang yang berhak menerima zakat dan infak,-red) melalui anggaran Baznas, Rabu (29/6/2016)) di aula Kantor Bupati, Bukik Limau, Sarilamak.Dibeberkan Bupati yang didampingi Ketua Baznas Limapuluh Kota Haji Jayusman, ke-67 mahasiswa berprestasi namun berekonomi lemah yang mendapat beasiswa dari awal hingga akhir kuliah ini, tersebar di beberapa perguruan tinggi di Tanah Air.

"Bahkan, banyak juga yang kuliah di Timur Tengah, Amerika, Australia dan Jepang. Dalam waktu dekat, kita (Pemkab,-red) juga akan kirim mahasiswa yang akan kuliah ke Inggris," tutur Bupati yang dikenal peduli dengan dunia pendidikan tersebut.Masih untuk pendidikan, Baznas juga menyalurkan bantuan untuk SMA unggul di Kecamatan Harau sebesar Rp6,4 juta/bulan. "Jadi, bantuan Baznas untuk pendidikan sangat banyak. Kita mendorong, Baznas tidak salah bantu. Namun tepat sasaran. Karena pendidikan penting, mengurusnya juga harus serius," tutur Irfendi. (bayu)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini