Arpan Ali Bangun Ekonomi Masyarakat Melalui BUMNag Pakan Rabaa

×

Arpan Ali Bangun Ekonomi Masyarakat Melalui BUMNag Pakan Rabaa

Bagikan berita
Arpan Ali Bangun Ekonomi Masyarakat Melalui BUMNag Pakan Rabaa
Arpan Ali Bangun Ekonomi Masyarakat Melalui BUMNag Pakan Rabaa

[caption id="attachment_58380" align="alignnone" width="623"]Walinagari Pakan Rabaa, Arpan Ali memperlihatkan bubuk kopi hasil produk anak nagari yang akan dikembangkan melalui BUMNag. (Afrizal Amir) Walinagari Pakan Rabaa, Arpan Ali memperlihatkan bubuk kopi hasil produk anak nagari yang akan dikembangkan melalui BUMNag. (Afrizal Amir)[/caption]PADANG ARO - Setelah sukses mendapat dukungan Kementerian PU-PR Republik Indonesia untuk Program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sebanyak 87 unit dari 420 unit untuk Solok Selatan pada tahun ini.

Pemerintah Nagari Pakan Rabaa kembali akan membangun usaha ekonomi masyarakat lewat Badan Usaha Milik Nagari (BUMnag).Walinagari Pakan Rabaa, Arpan Ali kepada Singgalang, Rabu (20/7) menjelaskan, saat ini dirinya bersama dukungan Bamus Nagari Pakan Rabaa dan pengurus BUMnag Pakan Rabaa tengah melirik usaha bubuk kopi untuk dikembangkan lewat BUMnag.

“Kita saat ini tengah melakukan uji coba rasa seduhan kopi yang telah dibangun Rial, untuk selanjutnya akan kita kembangkan dalam usaha BUMnag”, kata Arpan.Pengembangan usaha bubuk kopi lewat badan usaha miliki nagari ini akan dapat meningkatkan usaha kelompok masyarakat, lewat usaha produksi kopi dan hasil hasil panen kopi masyarakat di daerah ini.

"Untuk bahan baku pembuatan serbuk kopi Mutiara Rabaa nanti, akan kita utamakan hasil panen kopi masyarakat di sini," kata Arpan.Selain bubuk kopi, BUMnag Pakan Rabaa juga tengah membangun usaha itik kering. Pengembangan usaha itik kering ini telah mendapat dukungan dari tenaga ahlinya dari Payahkumbuh. Selain itu, tenaga pengelolah usaha itik kering ini telah pula mendapat pembekalan cara pengelolaannya. (Afrizal Amir)

 

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini