Atlet Taekwondo Sumbar Kalah

×

Atlet Taekwondo Sumbar Kalah

Bagikan berita
Foto Atlet Taekwondo Sumbar Kalah
Foto Atlet Taekwondo Sumbar Kalah

 BANDUNG-  Atlet taekwondo Sumbar,  Ramo Satria harus mengakui kemampuan atlet Kalimantan Timur dalam pertandingan yang berlangsung di Gymnasium FPOK Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Minggu (25/9). Ramo kalah telak dengan skor (17-0).

Pertandingan yang seharusnya berlangsung tiga ronde, dihentikan saja pada ronde kedua, karena atlet Kalimantan Timur tersebut, Alfred Blegur Yunaidi telah banyak meraih nilai.Dalam PON XIX, taekwondo mengirimkan enam atlet, sebab untuk lolos ke PON harus melalui babak prakualifikasi.

Romo Satria mengakui kehebatan atlet Kalimantan Timur tersebut. “Ini pelajaran untuk menjadi lebih baik di masa depan,” katanya.Sementara itu, medali emas pertama taekwondo diraih atlet Jawa Barat, Maulana Haidir yang turun pada nomor poomsae kategori perorangan putra.

Maulana mendapat poin tertinggi setelah melakukan jurus sempurna dengan 9,00 poin, mengalahkan atlet Kalimantan Timur Astra Jabadiou Kutai pada 8,77 poin dan atlet Jawa Tengah Yanwar Dwi Ramadhan dengan poin 8,66. Maulana bangga mempersembahkan emas pertama Jawa Barat dari taekwondo. (edwardi)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini