Bos KTM Pastikan Lebih Pilih Zarco ketimbang Marc Marquez untuk MotoGP 2019

Ă—

Bos KTM Pastikan Lebih Pilih Zarco ketimbang Marc Marquez untuk MotoGP 2019

Bagikan berita
Foto Bos KTM Pastikan Lebih Pilih Zarco ketimbang Marc Marquez untuk MotoGP 2019
Foto Bos KTM Pastikan Lebih Pilih Zarco ketimbang Marc Marquez untuk MotoGP 2019

[caption id="attachment_60838" align="alignnone" width="600"] Johann Zarco. (*)[/caption]ALCANIZ – Bos KTM, Stefan Pierer, memastikan tak tertarik menggunakan jasa Marc Marquez (Repsol Honda) untuk MotoGP 2019. Pierer menyebut lebih tertarik memboyong rider Tim Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco, untuk bergabung bersama timnya.

Kontrak para pembalap top bersama tim masing-masing akan berakhir di pengujung 2018. Karena itu, masa depan The Baby Alien –julukan Marquez– yang telah meraih empat gelar juara dunia MotoGP bersama Repsol Honda pun menjadi perbincangan.Marquez pun langsung dikaitkan dengan pabrikan asal Austria itu. Apalagi Marquez memulai karier di ajang grand prix (125 cc) pada 2008 dengan membela Tim KTM. Namun, manajer Marquez yakni Emilio Alzamora memastikan sang klien akan tetap di Honda setelah musim 2018.

Karena itulah, Pierer tak mau berharap banyak terhadap Marquez. Ia membidik Zarco yang menjalani musim luar biasa bersama Yamaha Tech 3 musim ini.Meski berstatus debutan dan hanya membela tim satelit, Zarco tampil menggila. Dari 18 race, ia tiga kali naik podium. Alhasil Zarco finis di posisi enam klasemen akhir MotoGP 2017 dengan koleksi 174 angka. Nantinya jika berhasil didatangkan KTM, Zarco akan diduetkan dengan Pol Espargaro. Hal itu berarti, Bradley Smith akan terdepak dari jabatan sebagai rider KTM.

“Ketika melihat papan klasemen MotoGP, saya tak berpikir ada pembalap lain yang cocok dengan kami selain Zarco. Ia dua kali menjuarai Moto2 dan memenangi Red Bull Rookies Cup di KTM. Jika Anda bertanya kepada saya, Zarco adalah pembalap yang paling cocok untuk kami,” kata Pierer mengutip dari Speedweek, Minggu (26/11/2017). (aci)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini