DLH Kota Padang Pasang Jaring Sampah di 5 Titik

×

DLH Kota Padang Pasang Jaring Sampah di 5 Titik

Bagikan berita
Foto DLH Kota Padang Pasang Jaring Sampah di 5 Titik
Foto DLH Kota Padang Pasang Jaring Sampah di 5 Titik

[caption id="attachment_59068" align="alignnone" width="650"] Sampah di Pantai Padang. (givo)[/caption]PADANG - Guna menjaga pantai dan masuknya sampah sampai ke laut, Dinas Lingkungan Hidup Padang memasang lima jaring sampah di lima titik. Pemasangan jaring tersebut diharapkan mampu membersihkan sungai dan muara dari sampau domestik.

"Akan pasang 5 jaring, Batang Arau, Batang Kuranji dan Banjir Kanal. Kalau di Banjir Kanal sudah lama,"sebut Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Padang, Al Amin didampingi Mairizon, Kabid Penataan dan Penegakkan Hukum, kemarin.Dikatakannya, selama ini ketika debit sungai tinggi, maka sampah-sampah domestik akan langsung saja menumpuk ke muara. Semua muara sungai di Kota Padang berakhir di pantai, hasilnya menyajikan pemandangan yang tidak mengenakan.

Pantai Muaro Lasak yang menjadi objek wisata di Kota Padang tidak pernah absen dari sampah kiriman jika sudah musim hujan. Berton-ton sampah dari berbagai jenis ada di pinggir pantai.Benny (36) pedagang di Muaro Lasak mengatakan, sampah tersebut merupakan sampah kiriman yang hanyut bersama air dari hulu dan berkumpul di sepanjang pantai. (yose)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini