Hadapi Pileg 2019, Kader PAN Sumbar Diminta Kerja Keras

×

Hadapi Pileg 2019, Kader PAN Sumbar Diminta Kerja Keras

Bagikan berita
Hadapi Pileg 2019, Kader PAN Sumbar Diminta Kerja Keras
Hadapi Pileg 2019, Kader PAN Sumbar Diminta Kerja Keras

[caption id="attachment_56218" align="alignnone" width="650"]Waketum PAN Asman Abnur bersama pengurus, PAN se-Sumbar (effendi) Waketum PAN Asman Abnur bersama pengurus, PAN se-Sumbar (effendi)[/caption]PADANG - Pengurus, kader dan simpatisan Partai Amanat Nasional (PAN) se-

Sumbar diminta untuk kerja keras, kerja ikhlas dan cerdas dalam menghadapi Pemilu legislatif (Pileg) 2019. Sebagai partai besar di Sumbar, semua kader harus mengedepankan kebersamaan untuk meraih kemenangan."Sejarah membuktikan dan hingga kini, PAN tetap menjadi partai besar di Sumbar. Selalu berada di tiga besar pemenang Pileg. Karena itu, tidak ada alasan PAN mengalami kemunduran. Kuncinya kader kompak dan selalu prorakyat," ujar Wakil Ketua Umum DPP PAN, Asman Abnur kepada pengurus dan kader di kediaman Wakil Ketua DPRD Sumbar Guspardi Gaus di Padang, Selasa (2/8).

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) ini menyebutkan, semua kader harus bertekad dan berupaya keras untuk membesarkan partai. Menjadikan PAN terdepan. Apalagi tantangan ke depan, cukup berat.Asman pun menjelaskan terkait UU Pemilu yang sudah disahkan DPR. Seolah-olah dalam proses pengesahan ini, PAN menolak dan berseberangan dengan pemerintah. Padahal yang dipermasalahkan PAN adalah cara penghitungan pembagian kursi DPR tiap dapil.

Dengan cara baru tersebut, partai menengah seperti PAN di pusat dan sejumlah parpol lain, tidak bakal dapat kursi di DPR. Kecuali di dapil itu, termasuk lumbung suara PAN.Ketua DPW PAN Sumbar Ali Mukhni menyebutkan, pengurus, kader dan

simpatisan PAN siap memenangkan PAN di Sumbar. Hingga kini, pengurus dan kader PAN tetap solid dan terus bersama rakyat. (pen)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini