Harga Cabai Rawit, Ayam dan Bawang Naik

×

Harga Cabai Rawit, Ayam dan Bawang Naik

Bagikan berita
Foto Harga Cabai Rawit, Ayam dan Bawang Naik
Foto Harga Cabai Rawit, Ayam dan Bawang Naik

[caption id="attachment_22456" align="alignnone" width="650"] Ilustrasi (okezone.com)[/caption]PADANG - Dinas Perdagangan Padang memastikan ketersedian pangan di pasar masih aman dan terkendali. Namun, ada beberapa komiditi mengalami kenaikan harga jelang liburan Natal dan pergantian tahun baru.

"Ada tiga komoditi yang mengalami kenaikan, seperti cabai rawit, ayam dan bawang. Tiga komoditi ini naik sekitar 20 persen," kata Kepala Dinas Perdagangan Padang, Endrizal, kepada Singgalang, Senin (18/12/2017).Endrizal mengatakan, selain ketiga komoditi ini, beberapa komoditi lainnya hanya naik beberapa persen tidak melewati dari angka sepuluh persen.

"Apabila tidak melewati di angka 10 persen, kita anggap wajar. Namun, untuk ketiga komoditi ini naik, karena faktor cuaca," ujar Endrizal.Dikatakan, adanya kenaikan tiga komoditi ini, pihaknya akan berkordinasi beberapa dinas terkait seperti Bulog dan PPPI. Dimana dua instansi ini akan dilibatkan untuk pengawasan, seperti operasi pasar.

"Kita akan libatkan instansi terkait untuk operasi pasar. Operasi ini akan terus dilakukan sampai, harga beberapa komoditi ini turun. Namun, yang jelas ketersedian pangan di Padang masih aman dan mencukupi," katanya.Dikatakannya, secara totalitas ataupun keseluruhan harga pangan tidak ada bermasalah. Hanya beberapa komoditi yang mengalami kenaikan. (deri)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini