Jamu Arema, Semen Padang Minus Marcel

×

Jamu Arema, Semen Padang Minus Marcel

Bagikan berita
Foto Jamu Arema, Semen Padang Minus Marcel
Foto Jamu Arema, Semen Padang Minus Marcel

[caption id="attachment_28340" align="alignnone" width="653"]Marcel Silva Sacramento (dede) Marcel Silva Sacramento (dede)[/caption]PADANG- Kekalahan kesembilan dari 13 partai tandang telah dikantongi armada Semen Padang FC sampai pekan 25 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016. Terakhir takluk 1-0 dimarkas PS. TNI, Minggu (23/10) malam di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.

Kekalahan menyakitkan atas PS. TNI Minggu malam harus dilupakan. Laga pekan 26 pun sudah di depan mata. Berjarak lima hari saja. Tamu yang datang pun bukan sembarangan, Arema Cronos yang kini menempati peringkat ketiga klasemen sementara. Semen Padang menjamu Arema Cronus pada Jumat (28/10) nanti.Materi pemain Singo Edan -julukan Arema Cronus- tidak diragukan kualitasnya. Mulai dari Cristian El Loco Gonzales, Esteban Gabriel Vizcarra, Ahmad Alfarizi, Goran Ganchev, Ryuji Utomo, Raphael Maitimo, Kalmar Nicholas, Dendi Santoso, Arif Suyono, Hamka Hamzah, Ferry Aman Saragih, Oktavianus Maniani dan mantan pemain SPFC, Febri Setiadi Hamzah.

Belum lagi juru taktiknya Milomir 'Milo' Seslija terkenal jitu dalam meramu permainan timnya.Dengan sederet kelebihan calon lawan pasukan Nilmaizar pada akhir pekan ini, makanya coach asal Payakumbuh yang telah mengantongi sertifikat A AFC itu mulai melakukan perhitungan strategi dan menyiapkan armadanya.

Apalagi top skor Marcel Silva Sacramento tidak bisa diturunkan terkena akumulasi kartu kuning. Menepinya bomber berpaspor Brasil itu, otomatis Nil hanya punya pemain depan, Nur Iskandar, Adi Nugroho, Lee Gil-hoon, dan Christover Sibi.Namun peran Nur Iskandar selama ini sering ditandemkan bersama Marcel di lini depan. Makanya, saat Marcel dilarang tampil, Nur Iskandar diharapkan menjadi pendobrak lini belakang Arema Cronus untuk mengamankan status tak terkalahkan kandang. Kesimpulannya, laga berat kandang telah menanti Nilmaizar. (dede)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini