Kereta Api Simpang Haru-BIM Belum Bisa Dioperasikan

×

Kereta Api Simpang Haru-BIM Belum Bisa Dioperasikan

Bagikan berita
Kereta Api Simpang Haru-BIM Belum Bisa Dioperasikan
Kereta Api Simpang Haru-BIM Belum Bisa Dioperasikan

[caption id="attachment_6385" align="alignnone" width="650"]Ilustrasi (net) Ilustrasi (net)[/caption]PADANG - Pengoperasian kereta api dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) menuju Stasiun Simpang Haru Padang,  molor dari target yang ditetapkan pada akhir 2016 karena belum selesainya infrastruktur pendukung.

"Beberapa bagian di stasiun BIM memang belum selesai dikerjakan. Karena itu jalur ini belum bisa difungsikan," kata PPK Pembangunan dan Peningkatan Prasarana Perkeretaapian Balai Teknik Perkeretaapian Kelas II Sumatera Bagian Barat, Bernard , Rabu (18/1).Disampaikannya, infrastruktur yang belum selesai itu dikerjakan tahun ini dan ditargetkan selesai pada November 2017.

"Saat itu jalur bisa difungsikan. Tetapi bergantung juga pada PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre Sumbar, karena unit kereta api yang digunakan kewenangan mereka," terangnya.Kepala PT KAI Divisi Regional Sumbar, Sulthon Hasanudin mengatakan pihaknya belum pernah melakukan ujicoba rel kereta api dari BIM-Stasiun Simpang Haru, karena infrastrukturnya belum selesai.

"Kalau nanti selesai, kita lakukan uji coba," terangnya. (yose)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini