Pelamas CPNS Capai 323.362 Orang, Ini Instansi yang Sepi Peminat

×

Pelamas CPNS Capai 323.362 Orang, Ini Instansi yang Sepi Peminat

Bagikan berita
Foto Pelamas CPNS Capai 323.362 Orang, Ini Instansi yang Sepi Peminat
Foto Pelamas CPNS Capai 323.362 Orang, Ini Instansi yang Sepi Peminat

[caption id="attachment_54679" align="alignnone" width="564"]Ilustrasi (net) Ilustrasi (net)[/caption]JAKARTA - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) gelombang kedua resmi dibuka. Pada gelombang kedua ini pemerintah membuka 17.428 lowongan CPNS.

Jumlah tersebut terdiri dari 60 Kementerian dan Lembaga, serta 1 pemerintah provinsi yakni  Kalimantan Utara, sehingga bertotal 61.Kepala Sub Bagian (Kasubag) Hubungan Media dan Antar Lembaga Biro Humas BKN Diah Eka Palupi mengatakan dari data center website SSCN pada pukul 15.24 wib, ada sekira 323.362 peserta yang sudah mendaftar. Jumlah tersebut bahkan masih terus akan bertambah setiap jamnya hingga dua minggu ke depan.

"Total pelamar melalui web SSCN hingga pukul 03.24 wib, ada 5 instansi dengan pelamar tertinggi," ujarnya kepada okezone, Kamis (14//9).Adapun jumlah pelamar Kemendikbud hingga sore ini bertambah 4 ribu pelamar dari yang cuma 43.744 pendaftar menjadi 47.372. Sementara Kementerian Kesehatan juga mengalami peningkatan pendaftar sebesar 3 ribu pelamar dari yang cuma 38.262 pendaftar sore ini sudah mencapai 41.148 peserta.

Sementara untuk Kemenkeu hingga sore ini telah mencapai 36.629 peserta yang melamar. Lalu disusul oleh Kemenhub dan Kejagung dengan masing-masing 22.211 dan 22.013 pelamar."Pagi Kemendikbud meningkat lagi sudah lebih dari 47.372 ribu pelamar, Kemenkes sudah lebih dari 41.148 ribu, Kemenkeu sudah lebih dari 36.629 ribu, Kemenhun dan Kejagung masing-masing 22.211 dan 22.013 pelamar," jelasnya.

Sementara itu ada tiga Kementerian dan Lembaga yang masih sepi peminat. Tiga Kementerian dan Lembaga tersebut yakni Lembaga Sandi Negara (LSN) dengan 11 pelamar, Kementerian Koordinator bidang Perekonomian dengan 52 pelamar dan Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN) dengan 160 pelamar.Sebagai informasi, untuk proses pendaftaran gelombang kedua ini sendiri dilakukan secara online melalui situs BKN yakniwww.sscn.bkn.go.id. Pendaftaran sendiri harus memasukan beberapa identitas pribadi seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Kartu Keluarga (KK), NIK Kepala Keluarga. (aci)

agregasi okezone1

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini