Perbankan Diminta Tetap Salurkan Pembiayaan Rumah Murah

×

Perbankan Diminta Tetap Salurkan Pembiayaan Rumah Murah

Bagikan berita
Perbankan Diminta Tetap Salurkan Pembiayaan Rumah Murah
Perbankan Diminta Tetap Salurkan Pembiayaan Rumah Murah

JAKARTA - Pihak perbankan diminta untuk tetap menyalurkan pembiayaan rumah murah guna membantu masyarakat berpenghasilan rendah di berbagai daerah, kata Direktur Perencanaan Pembiayaan Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Poltak Sibuea."Kendati pembiayaan FLPP telah habis, perbankan diminta tetap mencairkan pembiayaan bagi rumah murah," kata Poltak dalam keterangan tertulis yang diterima, di Jakarta, Rabu (14/10).

Menurut dia, Kementerian PUPR menjamin akan memberikan dana kompensasi bagi fasilitas bank yang telah menyalurkan Kredit Pembiayaan Rumah (KPR) pascahabisnya dana Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) sebesar Rp5,1 triliun sejak Juli 2015.Dengan tetap menyalurkan pembiayaan, maka hal tersebut dinilai tidak menghambat pembangunan rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah. (*/lek)

Sumber:antara

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini