Petani dan TNI Buru Hama Tikus di Sungayang

×

Petani dan TNI Buru Hama Tikus di Sungayang

Bagikan berita
Petani dan TNI Buru Hama Tikus di Sungayang
Petani dan TNI Buru Hama Tikus di Sungayang

 BATUSANGKAR - Anggota TNI bersama para petani di Nagari Tanjuang, Kecamatan Sungayang, kemarin lakukan aksi buru bareng. Kegiatan itu dilakukan, mengingat akhir-akhir ini hama tikus mengganas di nagari tersebut.

Kepala UPUT Pertanian Sungayang Wilson menjelaskan, kegiatan berburu itu ditujukan untuk memberantas, memusnahkan, atau setidak-tidaknya meminimalisir dampak serangan hama tikus terhadap tanaman petani.“Akhir-akhir ini serangan hama tikus sudah sangat meresahkan petani kita di sini. Petani dengan dibantu anggota TNI berupaya mencari lubang-lubang tikus itu. Bila ditemukan, kita langsung musnahkan,” ujarnya saat melakukan aksi berburu di hamparan sawah Kelompok Tani Sawah Tanggung, Rabu (19/8).

Diakui, serangan hama tikus sebenarnya tidak hanya meresahkan petani di Sungayang, tetapi juga terjadi di beberapa kecamatan lainnya di Tanah Datar. (musriadi) 

 

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini