Realisasi Produksi Padi Solok Selatan 104.066 Ton

×

Realisasi Produksi Padi Solok Selatan 104.066 Ton

Bagikan berita
Realisasi Produksi Padi Solok Selatan 104.066 Ton
Realisasi Produksi Padi Solok Selatan 104.066 Ton

PADANG ARO - Realisasi produksi padi Kabupaten Solok Selatan Sumatera Barat hingga Agustus 2015 mencapai 104.066 ton atau 76,7 persen dari target 2015 sebesar 135.624 ton."Dengan sisa waktu masih empat bulan lagi kita optimistis target yang diberikan bisa tercapai karena berbagai program bantuan dari pemerintah sudah jalan dan ada yang sudah 100 persen realisasinya," kata Kepala Bidang Tanaman Pangan, Dinas Pertanian Perikanan dan Peternakan Solok Selatan, Zamzami di Padang Aro, Selasa (13/10).

Dia mengatakan hingga Agustus 2015, luas tanam sudah 18.041 hektare sedangkan panennya sudah 19.767 hektare dengan produksi 104.066 ton.Total panen lebih banyak dari tanam, katanya, karena hasil penanaman pada akhir 2014 panennya dilakukan pada awal 2015 sehingga jumlahnya lebih banyak.

Sedangkan target tahun ini, katanya, dari 135.624 ton luas tanamnya 26.380 hektare dan panen 25.589 hektare. (*/lek)Sumber: antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini