Terjaring OTT, 7 Pejabat Pemkab Batubara Diboyong KPK ke Jakarta

×

Terjaring OTT, 7 Pejabat Pemkab Batubara Diboyong KPK ke Jakarta

Bagikan berita
Foto Terjaring OTT, 7 Pejabat Pemkab Batubara Diboyong KPK ke Jakarta
Foto Terjaring OTT, 7 Pejabat Pemkab Batubara Diboyong KPK ke Jakarta

[caption id="attachment_34640" align="alignnone" width="650"]Ilustrasi (okezone.com) Ilustrasi (okezone.com)[/caption]MEDAN - Sebanyak 7 pejabat Pemkab Batubara ditangkap di rumah dinas Bupati Batubara, OK Arya Zulkarnain, Sumatera Utara, Rabu (13/9).

Ketujuh orang itu ditangkap karena diduga terlibat pemberian hadiah atau gratifikasi terkait proyek yang akan dikerjakan di wilayah itu.Setelah ditangkap, ketujuh orang diantaranya OK Arya langsung diamankan di Mapolda Sumut. Namun, pihak Polda belum bersedia memberikan keterangan.

Diwartakan okezone, informasi dari sumber di Mapolda Sumut, pukul 18.00 WIB, pihak KPK telah memboyong ketujuhnya ke Jakarta dengan penerbangan dari Bandara Kualanamu."Informasinya sudah dibawa ke Kualanamu jam 6 sore tadi bang," ujar sumber di Mapolda Sumut, Medan.

sebelumnya, Tim KPK sejauh ini mengamankan sekira 7 orang di sana. Diantaranya yang ditangkap adalah kepala daerah, pejabat dinas dan swasta.OTT dilakukan terkait dengan pengurusan sejumlah proyek di daerah tersebut. Sejumlah uang juga diamankan. (aci)

agregasi okezone1

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini