Timsel Terbentuk, Bawaslu Buka Pendaftaran Calon Panwaslih

×

Timsel Terbentuk, Bawaslu Buka Pendaftaran Calon Panwaslih

Bagikan berita
Timsel Terbentuk, Bawaslu Buka Pendaftaran Calon Panwaslih
Timsel Terbentuk, Bawaslu Buka Pendaftaran Calon Panwaslih

[caption id="attachment_10754" align="alignnone" width="650"]Bawaslu (net) Bawaslu (net)[/caption]PADANG - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sumbar menetapkan tim seleksi panitia pengawas pemilihan (Panwaslih) untuk 19 kabupaten kota di Sumbar. Panwaslih itu nanti akan bekerja mengawasi pelaksanaan pemilihan umum 2019 yakni pilpres dan pileg, sedangkan khusus Panwaslih Padang, Padang Panjang, Pariaman dan Sawahlunto ada tambahan tugas yakni mengawasi pilkada serentak 2018 di kota masing-masing.

Ketua Bawaslu Sumbar, Elly Yanti Jumat Minggu (11/6) mengatakan, pembentukan anggota tim seleksi masih berdasarkan kepada Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2011 tentang Penyelenggaraan Pemilihan Umum atas Surat Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia Nomor : 0601/K.Bawaslu/KP.04.00/V/2017 tanggal 31 Mei 2017 tentang Instruksi Pembentukan Tim Seleksi Panwas Kabupaten/Kota.Anggota tim seleksi panitia pengawas kabupaten/kota dibagi menjadi dua wilayah. Untuk wilayah satu meliputi

Padang, Pesisir Selatan, Mentawai, Kota Solok, Solok, Solok Selatan, Tanah Datar, Sijunjung, Dharmasraya dan Sawahlunto, timselnya Maidir Harun, Aidinil Zetra, Fitriyanti, Khairul Anwar, Samaratul FuadWilayah dua meliputi Padang Pariaman, Agam, Limapuluh Kota, Padang Panjang, Pasaman, Pasaman Barat, Bukittinggi, Payakumbuh dan Kota Pariaman, timselnya, Nanda Oetama, Eka Vidya Putra, Meiliarni Rusli, Dalmenda, Zaitul Ikhlas Saad.

Timsel akan mengeluarkan pengumuman pendaftaran Senin 12 Juni 2017. (defil) 

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini