Udara Sawahlunto Mendekati Kategori Berbahaya Akibat Asap

×

Udara Sawahlunto Mendekati Kategori Berbahaya Akibat Asap

Bagikan berita
Udara Sawahlunto Mendekati Kategori Berbahaya Akibat Asap
Udara Sawahlunto Mendekati Kategori Berbahaya Akibat Asap

[caption id="attachment_14360" align="alignnone" width="960"]Ilustrasi (net) Ilustrasi (net)[/caption]SAWAHLUNTO - Badan Lingkungan Hidup (BLH) memperkirakan kualitas udara di Kota Sawahlunto sudah mendekati kategori berbahaya, akibat polusi yang timbulkan oleh kabut asap sejak dua hari terakhir.

Kepala Bidang Lingkungan Hidup Sawahlunto, Iwan Kartiwan mengatakan dari hasil pemantauan kualitas ambient udara, untuk parameter PM-10 (pencemaran udara) konsentrasinya berada pada angka 402,7 microgram permeter kubik atau 275,3 pada indeks standar pencemaran udara (ISPU)."Dari data pemantauan tersebut diperoleh kesimpulan konsentrasi kandungan pencemaran udara sudah melebihi ambang baku mutu, dan berada pada kategori sangat tidak sehat," katanya.

Standar kategori tersebut disimpulkan angka indeks 200 sampai 299 sudah dikategorikan sangat tidak sehat. Sementara untuk indeks pencemaran udara mulai dari angka 300 dan seterusnya, sudah dinyatakan dalam kategori berbahaya bagi semua populasi yang terpapar."Pada kategori udara sangat tidak sehat, efek yang bisa dilihat dan dirasakan adalah menurunnya jarak pandang serta terjadi pengotoran oleh debu dimana-mana," ujar dia. (*/aci)

sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini