UNP Anugerahi Megawati Soekarnoputri Doktor Honoris Causa

×

UNP Anugerahi Megawati Soekarnoputri Doktor Honoris Causa

Bagikan berita
Foto UNP Anugerahi Megawati Soekarnoputri  Doktor Honoris Causa
Foto UNP Anugerahi Megawati Soekarnoputri Doktor Honoris Causa

[caption id="attachment_36130" align="alignnone" width="650"]Ganefri (ist) Ganefri (ist)[/caption]PADANG - Universitas Negeri Padang (UNP) dalam waktu dekat akan memberikan penghargaan berupa gelar Doktor Honoris Causa kepada Presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri.

Penghargaan kepada Ketua Umum DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan tersebut akan dilaksanakan di kampus yang berlokasi di Air Tawar itu pada 27 September 2017 mendatang.Rektor UNP, Ganefri di Padang, Selasa (19/9) mengatakan, pemberian gelar doktor kehormatan itu didasari pada jasa dari Megawati dalam dunia pendidikan terutama dalam mencerdaskan anak bangsa.

"Hal ini berkaca dari lahirnya Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, dimana dalam undang-undang tersebut menghasilkan paradigma baru pada dunia pendidikan dari era orde baru ke era reformasi," kata Ganefri.Menurutnya, berkat undang-undang yang dihasilkan pada masa kepemimpinan Megawati tersebut dan berlaku hingga saat ini, perhatian pemerintah terhadap dunia pendidikan semakin tinggi. Salah satunya dibuktikan dengan anggaran 20 persen untuk dunia pendidikan dari pemerintah baik pusat maupun daerah.

Selain itu, rektor UNP juga menjelaskan ada hal lain yang mendasari pemberian gelar tersebut, diantaranya berdasarkan pendapat senat, undang-undang pendidikan yang dilahirkan tahun 2003 tersebut cukup komprehensif hingga saat ini."Tidak hanya hal itu, dalam dunia pendidikan juga banyak terjadi perubahan fundamental, seperti tidak lagi adanya diskriminasi antara sekolah negeri dan swasta, demikian juga dengan universitas," jelasnya. (yuni)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini