LUBUK BASUNG – Hingga Sabtu (9/5), jumlah warga Agam yang positif Covid- 19 sebanyak 14 orang. Dua dari Lubuk Basung, 2 Ampek Angkek, Candung 1 dan Baso sebanyak 9 orang.
Ketua GTP2 Covid 19 Agam Martias Wanto menjelaskan, 4 orang diantaranya dirawat di rumah sakit, 10 orang lainnya dalam proses isolasi di rumah.
Sedangkan data lainnya, seperti Orang Dalam Pantauan sebanyak 367, PDP 42 orang, dan 6 PDP ,” katanya.
Pemerintah Kabupaten Agam dalam mengantisipasi penyebaran Covid 19 di masyarakat terus melakukan pergerakan secara intensif, seperti melakukan penyemprotan disinfektan di kantor dan rumah masyarakat, tempat ibadah serta jalan dan lingkungan.
Selain itu, sosialisasi jaga jarak, pakai masker, kegiatan di rumah, dan penanganan bidang kesehatan masyarakat dan lainnya.
Upaya lainnya memberikan bantuan sembako, dan jenis bantuan lainnya, sehingga upaya memutus mata rantai penyebaran virus itu bisa optimal. (syidi)