20 Motor Curian di Polres Sawahlunto Mulai Diambil Pemilik

×

20 Motor Curian di Polres Sawahlunto Mulai Diambil Pemilik

Bagikan berita
Foto 20 Motor Curian di Polres Sawahlunto Mulai Diambil Pemilik
Foto 20 Motor Curian di Polres Sawahlunto Mulai Diambil Pemilik

Sawahlunto, Singgalang - Sebanyak 20 motor curian sudah mulai diambil pemilik pasca penangkapan terhadap kawanan pencuri motor oleh Polres Sawahlunto."Bagi masyarakat kehilangan motor kita minta mendatangi Sat Reserse Kriminal membawa STNK dan BPKB," kata Kepala Polres Sawahlunto, AKBP. Junaidi Nur, Kamis (25/3).

Dikatakannya, polres tidak memungut biaya bagi masyarakat yang mengambil motornya. Pemilik hanya perlu membawa STNK dan BPKB untuk dicocokkan antara nomor mesin dan nomor rangka dengan motor serta dengan nama pemilik.Dijelaskan Kapolres, sampai kini sudah delapan orang yang mengambil motornya. Diharapkan, pemilik lain segera mengambil motornya.

Lebih jauh dijelaskannya, sebagian besar kondisi fisik perangkat motor curian itu sudah ada yang diganti dan dicopot oleh kawanan pencuri ini.Dikemukannya, saat diambil kawanan pencuri, motor itu berada di pinggir jalan. Pemilik sengaja memarkir motor di pinggir jalan karena memancing ikan di sungai dan di ladang.

"Kami menghimbau, agar pemilik jangan memparkir motor di pinggiran jalan. Parkir ditempat yang aman dan mudah dipantau saat berada di suatu tempat," ajak Junaidi. (armadison)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini