44 Warga Tanah Datar Masih Jalani Perawatan Akibat Covid-19

×

44 Warga Tanah Datar Masih Jalani Perawatan Akibat Covid-19

Bagikan berita
Foto 44 Warga Tanah Datar Masih Jalani Perawatan Akibat Covid-19
Foto 44 Warga Tanah Datar Masih Jalani Perawatan Akibat Covid-19

Tanah Datar, Singgalang - Sebanyak 44 orang warga Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat, hingga Kamis (3/6) masih menjalani perawatan di 14 rumah sakit yang tersebar di Kota Padang, Padang Pariaman, Padang Panjang, Bukittinggi, Batusangkar, dan Payakumbuh.Mereka adalah bagian dari 2.101 orang warga yang terpapar Covid-19 sejak wabah pandemi akibat Virus Corona merebak di kabupaten berjuluk Luak Nan Tuo itu. Selain yang sedang menjalani perawatan di rumah sakit, sebanyak 175 orang kini masih menjalani isolasi mandiri, 66 orang meninggal dunia, dan 1.718 orang dinyatakan sembuh atau sudah kembali negatif.

Kasubag Humas Setdakab Tanah Datar Muharwan menjelaskan, sebanyak 14 rumah sakit yang merawat pasien positif Covid-19 itu adalah RSOMH Bukittinggi sebanyak lima orang, RSU Bunda Padang (2), RSUP M. Djamil Padang (2), RSAM Bukittinggi (1), RS Ibnu Sina Padang Panjang (4), RSUD Padang Panjang (4), dan RSUD M. Ali Hanafiah Batusangkar (10).Berikutnya, RS Ibnu Sina Bukittinggi (2), RSUD Adnan WD Payakumbuh (2), RS Ibnu Sina Payakumbuh (4), RSUD Padang Pariaman (2), RSUD Bukittinggi (4), RS Yos Sudarso Padang (1), dan RS Ibnu Sina Padang sebanyak satu orang. Selain itu, sebanyak 22 orang tercatat sebagai kasus suspek dan tiga orang probable.

Muharwan menjelaskan, berdasarkan data yang diperoleh dari laboratorium yang melakukan pemeriksaan sampel swab pasien, kemarin terjadi tambahan kasus konfirmasi positif Covid-19 sebanyak 36 orang, sedangkan yang sembuh dan meninggal dunia nihil.Untuk nagari/desa asal pasien, Muharwan menjelaskan, ada yang berasal dari Nagari Padang Gantiang satu orang, Nagari Guguak Malalo tiga orang, Nagari Tanjungbarulak Tanjung Emas satu orang, Nagari Sungai Tarab tiga orang, Nagari Simpuruik satu orang, Nagari Sungayang lima orang, Nagari Panyalaian tiga orang, dan Nagari Limo Kaum tiga orang.

Berikutnya dari Nagari Baringin tercatat enam orang, Nagari Tanjuang Bonai satu orang, Nagari Batu Bulek tiga orang, Nagari Balai Tangah satu orang, Nagari Lubuak Jantan satu orang, Nagari Pagaruyuang satu orang, Nagari Tanjuang satu orang, Nagari Kotolaweh satu orang, dan Nagari Batipuah Baruah satu orang.‘’Pasien-pasien itu berasal dari berbagai profesi dan latar belakang, di antaranya ibu rumah tangga, tenaga kesehatan, petani, wiraswasta, dosen, bekas mahasiswa, pelajar, polisi, pensiunan, pekerja harian, ASN, dan belum bekerja. Khusus pelajar dalam rentang usia sebelas hingga 19 tahun ada sembilan orang, sementara tenaga kesehatan, polisi, dan ASN tercatat tujuh orang,’’ sebutnya.

Dalam pekan ini, tambahan kasus konfirmasi positif Covid-19 di Tanah Datar memang terbilang masih tinggi, bila dibanding dengan kabupaten dan kota tetangganya. Dari sisi resiko penularan pun, daerah ini masih berada pada zona orange.Menurutnya, untuk memutus rantai penularan penyakit itu, pemerintah daerah terus berupaya melakukan berbagai hal, mulai dari penegakan protokol kesehatan, sampai kepada upaya testing, tracing, tracking (3T) oleh petugas dari Dinas Kesehatan, serta melaksanakan vaksinasi sebagaimana sudah diagendakan pemerintah. (211)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini