744,9 Hektare Sawah Gagal Panen

×

744,9 Hektare Sawah Gagal Panen

Bagikan berita
744,9 Hektare Sawah Gagal Panen
744,9 Hektare Sawah Gagal Panen

 [caption id="attachment_4035" align="alignnone" width="649"]Ilustrasi. (*) Ilustrasi. (*)[/caption]

BATUSANGKAR - Petani di Tanah Datar tahun ini benar-benar marasai. Sekitar 744,9 hektare lahan menghasilkan padi. Ada sejumlah penyebab bencana ini, mulai dari faktor cuaca sampai kepada serangan hama.“Hingga 30 Juli 2016, sekitar 231 hektare tanaman padi gagal panen alias puso, 351 hektare terserang hama tungro, 137 hektare dirusak tikus, dan 25,9 hektare terkena wereng coklat,” ujar Kepala Dinas Pertanian Tanah Datar Khairuddin, Kamis (11/8), di Pagaruyuang.

Khairuddin mengungkapkan data itu, saat mengikuti rapat koordinasi di Makodim 0307/Tanah Datar guna mengevaluasi areal Luas Tambah Tanam (LTT) yang merupakan kerjasama Kodim 0307/TD dengan Dinas Pertanian setempat.Berdasarkan evaluasi yang sudah dilakukan, LTT untuk Kabupaten Tanah Datar belum berhasil mencapai target yang ditetapkan, yakni 28 ribu hektare. Realisasinya baru sekitar 26 hektare. (musriadi)

 

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini