Asman Abnur dan Irfendi Arbi Mengapung

×

Asman Abnur dan Irfendi Arbi Mengapung

Bagikan berita
Asman Abnur dan Irfendi Arbi Mengapung
Asman Abnur dan Irfendi Arbi Mengapung

SARILAMAK - Bursa pemilihan Ketua Ikatan Alumni Universitas Andalas (IKA Unand) beberapa waktu mendatang, diyakini bakal berlangsung seru. Menyusul, dengan munculnya sederet nama tokoh nasional dalam Mubes tersebut.Setelah Surya Tri Harto dan Musliar Kasim, juga menguat nama Asman Abnur dan Irfendi Arbi. Asman yang merupakan Menteri PAN-RB dan Irfendi yang Bupati Limapuluh Kota, mulai digadang-gadang akan punya kans besar menduduki posisi utama di IKA Unand.

"Saya rasa, selain Musliar, itu juga akan kuat Asman Abnur dan Irfendi Arbi," kata alumnus Pertanian Unand, Sevindra Juta, Minggu (4/9) di Payakumbuh. Sevin juga mendorong seluruh alumnus pertanian Unand, mensukseskan alumninya menduduki posisi startegis di IKA Unand nanti.Selain Sevin, sejumlah alumni Unand di Limapuluh Kota dan Bukittinggi, juga menyebut-nyebut nama Irfendi Arbi. "Saya rasa, Irfendi Arbi punya kemampuan untuk itu (Ketua IKA Unand,-red)," sebut mereka secara terpisah.

Sebelumnya, Minggu (4/9) kemarin, ratusan alumni pertanian Unand se-Jabodetabek, berkumpul di Bekasi. Hadir, Weno Aulia, alumnus yang putra mantan Gubernur mendiang Hasan Basri Durin. Irfendi digadang-gadang kawannya, untuk ikut dalam bursa Ketua IKA Unand.Ditanya Singgalang, Irfendi tidak menampik kabar tersebut. "Yang jelas, semua alumni Unand mesti bersatu padu, membangun daerah, menebar manfaat satu sama lain. Apapun hasilnya nanti, ekstensi alumni Unand mesti dijaga. Direkat," tutur Irfendi Arbi.

Sekadar diketahui, Irfendi Arbi tercatat sebagai alumnus Fakultas Pertanian Unand 1989. Irfendi yang Wakil Bupati Limapuluh Kota 2005-2010, juga menamatkan S2 Unand pada 1999. (bayu)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini