Banjir Rob Masih Mengancam, BPBD Imbau Warga Jauhi Bibir Pantai

×

Banjir Rob Masih Mengancam, BPBD Imbau Warga Jauhi Bibir Pantai

Bagikan berita
Banjir Rob Masih Mengancam, BPBD Imbau Warga Jauhi Bibir Pantai
Banjir Rob Masih Mengancam, BPBD Imbau Warga Jauhi Bibir Pantai

[caption id="attachment_33121" align="alignnone" width="894"]Banjir rob di kawasan Lolong Belanti beberapa hari lalu (rahmat) Banjir rob di kawasan Lolong Belanti beberapa hari lalu (rahmat)[/caption]PADANG - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang mengimbau masyarakat yang bermukim di dekat pantai, tetap waspada rob yang melanda di kawasan bibir pantai di Padang.

"Warga tetap harus berhati-hati dengan adanya banjir rob ini, walau sudah ada batu grib yang menahan air bisa saja masuk ke permukiman warga," kata Nasrul Sugana, Kepala Bidang (Kabid) Kebencanaan BPBD Padang.Pihaknya mengimbau agar warga tidak mendirikan bangunan yang baru di dekat kawasan bibir pantai. "Pada intinya menjauh dari pantai," lanjutnya.

Bagi warga yang telah mendirikan rumah di bibir pantai diminta pindah supaya lebih aman. Pemerintah akan memberikan bantuan bagi penduduk yang bermukim di kawasan bibir pantai tersebut yang ingin pindah. "Kecuali bangunan liar, tidak akan diberi bantuan," katanyaKawasan yang terkena rob di Padang di antaranya Koto Tangah, Padang Selatan dan Padang Utara, Lubuk Begalung. Daerah yang terkena bencana telah dipasangi karung pasir untuk penahan air.(aci)

sumber:antara

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini