Batang Lembang Meluap, Banjir Rendam Pemukiman Warga

×

Batang Lembang Meluap, Banjir Rendam Pemukiman Warga

Bagikan berita
Foto Batang Lembang Meluap, Banjir Rendam Pemukiman Warga
Foto Batang Lembang Meluap, Banjir Rendam Pemukiman Warga

[caption id="attachment_73536" align="alignnone" width="650"] Luapan Batang Lembang, Kabupaten Solok (ist)[/caption]AROSUKA - Batang Lembang meluap. Dipicu hujan deras yang mengguyur sejak tiga hari terakhir, nagari-nagari yang berada di Kecamatan Kubung, termasuk Kota Solok, Minggu (4/11), dilanda banjir.

Informasi yang dihimpun, Batang lembang mulai meluap sekitar pukul 04.00 WIB. Air mulai menjilat dan merendam rumah warga yang selama ini menjadi kantong air di bantaran sungai itu.Genangan air tertinggi terjadi di depan SMPN 1 Kubung yang mencapai setinggi pinggang orang dewasa. Hingga menjelang pagi, hujan mulai reda dan banjir berangsur surut.

Tadi subuh kami tidak bisa lewat di jalan depab SMP salayo ini," ungkap Defi, warga kalampayan Salayo.Data sementara, sedikitnya ada 275 KK di Salayo dan nagari Kotobaru, Kecamatan Kubung terendam banjir. " Di nagari Kotobaru ada dua jorong, yaitu Jorong Simpang dan Jorong Lubuk Agung dan Nagari Salayo banjir meluap di Jorong Galanggang Tangah dan dusun Rawang Sari," kata Kalaksana BPBD Kabupaten Solok, Dasril.

Sementara banjir bandang dan tanah longsor juga terjadi di Nagari Koto Sani, Kecamatan X Koto Singkarak. Meski tidak menimbulkan korban jiwa, namun banjir telah merendam pemukiman warga. Material lumpur disertai tumpukan potongan kayu menganggu kawasan tersebut. "Karena longsor, akses jalan yang menghubungkan Kotosani dengan jorong Ujung Ladang terputus. Jalan tertutup material longsor," ujar Dasril. (rusmel)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini