Batang Lembang Meluap, Kota Solok Kebanjiran

×

Batang Lembang Meluap, Kota Solok Kebanjiran

Bagikan berita
Foto Batang Lembang Meluap, Kota Solok Kebanjiran
Foto Batang Lembang Meluap, Kota Solok Kebanjiran

SOLOK - Hujan yang turun secara terus-menerus akhir-akhir ini, mengakibatkan air Batang Lembang meluap. Bahkan air di saluran - saluran ikut meluap. Kondisi ini menimbulkan keluhan lantaran rumah tempat tinggal mereka terendam banjir."Titik banjir terdapat di komplek Perumahan Nusa Indah dan Rimbo Barantai, Sawah Piai, Kelurahan Tanah Garam," kata Pelaksana Kepala Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Solok, Kenfilka, kepada Singgalang, Selasa (3/12) sore.

Hujan deras diserta badai yang semalaman di Kota Solok menyebabkan debit air meningkat. Kondisi ini tidak didukung oleh saluran-saluran yang ada. Apalagi ada yang tersumbat akibat sampah yang dibuang masyarakat sehingga wilayah lain juga ikut terendam banjir.Menurutnya wilayah Kelurahan Kota Panjang yang terletak di bantaran Batang Lembang, Kecamatan Tanjung Harapan, Kota Solok ini selalu jadi langganan luapan air. Sejumlah rumah yang berada di bantaran terendam. Tim Getak Cepat (TRC) telah melakukan evakuasi ke warga yang terdampak sebanyak tiga kepala keluarga dengan 13 jiwa.

Terkait kerugian materil, Kenfilka mengatakan masih dalam pendataan serta menjeladkan, upaya yang dilakukan BPBD Kota Solok adalah menurunkan TRC  bersama PMI dan pihak kebencanaan serta masyarakat membantu evakuasi peralatan rumah tangga milik warga.Hujan yang turun terus menerus disertai angin kencang itu juga menumbang pepohonan. (wannedi)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini