Bawaslu Prediksi Ada 1,3 Juta Data Ganda di DPT Pemilu 2019

×

Bawaslu Prediksi Ada 1,3 Juta Data Ganda di DPT Pemilu 2019

Bagikan berita
Bawaslu Prediksi Ada 1,3 Juta Data Ganda di DPT Pemilu 2019
Bawaslu Prediksi Ada 1,3 Juta Data Ganda di DPT Pemilu 2019

[caption id="attachment_10754" align="alignnone" width="650"] Bawaslu (net)[/caption]JAKARTA - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI memprediksi ada sekitar 1,3 juta data ganda dalam daftar pemilih tetap (DPT) untuk Pemilu 2019. Prediksi Angka tersebut diperoleh Bawaslu setelah melakukan pencermatan atas Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang sudah disusun dari sejumlah daerah.

Anggota Bawaslu RI Rahmat Bagja berkata, saat ini lembaganya sudah mengambil sampel dari DPT di 75 kabupaten/kota yang ada di 34 provinsi. Hasilnya, ada 131.363 data ganda yang mereka temukan atau sekira 15 persen dari jumlah total DPT dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) yakni 185.732.093."Kalau berkaca ya, prediksi dari 130 ribu itu baru 15 persen tadi maka 100 persen nanti berapa kira-kira? Iya 1,3 juta tapi ya mungkin enggak segitu. Ya ada potensi ya kan, lumayan kan," ujar Bagja di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (5/9).

KPU RI sendiri telah mendata ada 185.732.093 orang yang terdaftar di DPT Pemilu 2019. Angka itu muncul setelah rekapitulasi berjenjang dilakukan di 34 provinsi. Sementara untuk DPT dari luar negeri terdapat 2.049.791 pemilih yang terdata. Angka itu mencakup 984.491 pemilih laki-laki dan 1.065.300 perempuan.Bawaslu, lanjut Bagja meminta KPU mencari jalan keluar agar masalah data ganda dalam DPT ini bisa terselesaikan.

"Harus ada jalan keluar kenapa kok masih ada yang tidak sesuai, ya harus dihilangkan dong yang ganda ini. Masa ganda ada jadi ada empat orang NIK-nya sama. Nanti bisa memilih semuanya, ngeri juga negara ini," pungkasnya dikutip dari okezone.

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini