Begini Kondisi Petugas Bea Cukai Riau yang Diserang OTK

×

Begini Kondisi Petugas Bea Cukai Riau yang Diserang OTK

Bagikan berita
Foto Begini Kondisi Petugas Bea Cukai Riau yang Diserang OTK
Foto Begini Kondisi Petugas Bea Cukai Riau yang Diserang OTK

PEKANBARU - Kondisi dua petugas Bea dan Cukai Provinsi Riau yang menjadi korban dalam penyerangan oleh belasan orang saat menindak pelaku rokok ilegal di Jalan Juanda, Kota Pekanbaru sudah membaik.Hal itu diungkapkan Kepala Seksi Bimbingan Kepatuhan Humas Kanwil Bea Cukai Riau, Fino Vianto saat ditemuai awak media di kantornya di Jalan Jenderal Sudirman Kota Pekanbaru, Rabu (21/4).

"Satu petugas mengalami ruka ringan, satu lagi cukup parah karena petugas kita harus mendapat 8 jahitan di kepala, luka di tangan dan bekas lebam di bagian punggung," katanya.Terkait persoalan tersebut, pihaknya mengaku telah membuat laporan di Mapolresta Padang pascakejadian kemarin.

"Terakhir kita berkoordinasi dengan polisi pelakunya belum tertangkap," ungkapnya.Ditambahkan Fino, ia berharap pihak kepolisian bisa segera menyelesaikan masalah tersebut dan menangkap para pelaku.

"Harapan kami masalah ini segera diselesaikan dan para pelaku yang melakukan pengrusakan penganiayaan terhadap petugas Bea Cukai bisa ditangkap," katanya.Untuk kondisi 2 petugas Bea Cukai yang menjadi korban saat ini sudah membaik, namun harus masih dirawat 3 hari lagi untuk segera pulih 100 persen.

Saat ini pihaknya masih belum menerima informasi tentang ciri-ciri maupun keberadaan pelaku saat ini."Kami masih belum tahu mereka itu siapa, soalnya kejadian itu terjadi begitu cepat, dan petugas kami saat itu hanya bisa melindungi diri dari penganiayaan sekelompok orang tidak dikenal itu," lanjutnya.

Bea Cukai menyerahkan kasus ini kepada pihak kepolisian."Nomor kendaraan mobil yang dikejar sudah diketahui, jadi tinggal nunggu informasi lebih lanjut dari kepolisian," ungkapnya. (Mat)

Editor : Eriandi, S.Sos
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini