[caption id="attachment_17302" align="alignnone" width="550"] Pemain SPFC latihan di Pantai Purus, Padang (rahmat zikri)[/caption]PADANG - Jelang turnamen Piala Jenderal Sudirman November mendatang, Skuad Semen Padang FC menggelar gelar latihan di kawasan Pantai Purus, Padang, Minggu (1/11). Latihan itu langsung didampingi langsung Pelatih Kepala Nil Maizar.
Latihan yang baru diikuti 10 pemain itu difokuskan pada pembugaran kondisi fisik, mengingat pemain sudah lama berhenti ikut berkompetisi.Hengki Ardiles, Novan Setia Sasongko, Nur Iskandar, Vendri Mofu, Gugun Gumilar, Rudi Doang, Jandia Eka Putra serta lainnya terlihat semangat menyantap menu latihan yang di sajikan pelatih fisik SPFC Irwansyah.
“Agenda latihan ini dipusatkan pada pembugaran kondisi pemain, karena tubuh sejumlah pemain terlihat bertambah karena sempat tidak berkompetisi, dan menjelang kejuaraan diusahan kembali seperti prima,” Kata Irwansyah.Sementara Nilmaizar belum mau membocorkan nama pemain lain yang siap membela SPFC lantaran sebagian masih dalam negosiasi."Belum bisa saya bocorkan, yang jelas Yu Yhun Ko akan segera bergabung ke tim,”. Katanya.Terkait Wingger semen Padang musim lalu Esteban Viscra ia mengatakan, tak akan memperkuat skuad Semen Padang Fc lantaran telah resmi bermain pada klub Malaysia. Sedangkan Andik Fermansya yang sempat dikabarkan akan memperkuat SPFC, ia mengatakan belum ada komunikasi. “Andik hingga saat ini belum sekalipun jalin komunikasi dengan saya sementara Edu dan Pagbe masih dalam proses negosiasi," kata Nil. (rahmat)
Editor : Eriandi