Diharapkan Gerindra Usung Kader Sendiri di Pilkada Padang Panjang

×

Diharapkan Gerindra Usung Kader Sendiri di Pilkada Padang Panjang

Bagikan berita
Diharapkan Gerindra Usung Kader Sendiri di Pilkada Padang Panjang
Diharapkan Gerindra Usung Kader Sendiri di Pilkada Padang Panjang

[caption id="attachment_6826" align="alignnone" width="650"]Bendera Partai Gerindra (net) Bendera Partai Gerindra (net)[/caption]PADANG PANJANG - Kader senior Partai Gerindra Kota Padang Panjang Yulius Kaisar berharap partainya mengusung kader sendiri sebagai calon walikota pada Pemilihan kepala daerah (pilkada) 2018 mendatang. Sebab, partai bentukan Prabowo Subianto itu sudah memiliki syarat yang lengkap untuk mengusung kader sendiri.

"Sudah saatnya Gerindra mengajukan sendiri kadernya sebagai cawako. Kita memiliki syarat untuk itu," kata Wakil Ketua DPRD Kota Padang Panjang itu ketika berbincang-bincang dengan Singgalang di gedung DPRD setempat, Selasa (7/2).Menurutnya, dengan komposisi tiga kursi DPRD, Gerindra sudah bisa mengajukan sendiri pasangan calon. Kesempatan itu tentunya tidak boleh disia-siakan, Gerindra harus mengusung kader sendiri sebagai pasangan calon atau minimal cawako.

"Kalau untuk posisi cawawako kita sudah melakukannya (mengusung kader) pada Pilkada 2013 lalu. Untuk Pilkada 2018 nanti kita harus menempatkan kader sebagai cawako," tegasnya. (jas) 

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
pekanbaru