PADANG - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Padang menggelar Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) di Sumbar Convention Hall, Bukit Lampu Padang, Sabtu (13/8), sebagai langkah awal dilaksanakannya musyawarah daerah (Musda) pemilihan pengurus periode mendatang.Rapimda yang diikuti 38 pengurus organisasi kepemudaan (OKP) dan 11 pengurus kecamatan itu memutuskan, waktu dan tempat pelaksanaan Musda diserahkan kepada DPD KNPI Padang. Peserta penuh sebanyak 46 OKP dan 11 pengurus kecamatan serta peserta peninjau dari dua OKP.
OKP peserta peninjau akan diikutsertakan menjadi peserta penuh sepanjang mampu membuktikan keikutsertaan berhimpunnya di Rapim dan Musda sebelumnya.Rapimda yang dibuka Sekda Kota Padang, Andree Algamar itu juga menetapkan persyaratan calon ketua KNPI, yakni harus mendapatkan rekomendasi dari lima OKP dan satu rekomendasi pengurus kecamatan, selain syarat-syarat umum.
Andree Algamar pada pembukaan kegiatan tersebut menekankan, pihaknya mengapresiasi kepengurusan KNPI yang diketuai Megri Fernando, dan hanya mengakui satu-satunya kepengurusan KNPI itu. "Pemko Padang mengapresiasi dan hanya mengakui satu KNPI Padang yang dikomandoi oleh Megri Fernando," tegas pria yang juga mantan Ketua KNPI Padang ini.Berbalas pantun dengan itu, Megri Fernando dalam sambutannya memuji dan mengapresiasi suksesnya Pemko dalam pelaksanaan Rakernas Apeksi beberapa hari lalu. "Masyarakat juga menikmati suksesnya Rakernas ini dengan banyaknya kunjungan tamu ke Padang," katanya.Ia berharap kegiatan-kegiatan seperti itu diperbanyak di masa mendatang, sehingga mendukung upaya untuk terus memajukan wisata Kota Padang, juga dalam upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi melanda.Pengusaha muda ini menegaskan pemuda akan terus mendukung program-program Pemko yang berdampak besar ada kemajuan terutama peningkatan ekonomi masyarakat.
Megri pun mengapresiasi kehadiran peserta Rapimda dan berharap kegiatan berjalan lancar dan sukses hingga pelaksana Musda dalam waktu dekat ini. "Mari terus kita jaga kekompakan dan kebersamaan pemuda di Padang, apalagi saat ini hingga tingkat nasional hanya ada satu pengurus KNPI yang diketuai M. Riano Panjaitan," ulasnya. (gv)
Editor : Eriandi