Tugu Silais Tiga Sepadan di Pekanbaru Nyaris Roboh

×

Tugu Silais Tiga Sepadan di Pekanbaru Nyaris Roboh

Bagikan berita
Foto Tugu Silais Tiga Sepadan di Pekanbaru Nyaris Roboh
Foto Tugu Silais Tiga Sepadan di Pekanbaru Nyaris Roboh

PEKANBARU, SINGGALANG - Tugu Silais Tiga Sepadan yang merupakan salah satu ikon Kota Pekanbaru di Jalan Jenderal Sudirman nyaris roboh.Pantauan Singgalang pada Kamis (23/2/2023) pagi, tugu dengan ciri khas tiga ikan yang saling berpelukan yang biasanya menghadap ke langit kini sudah  mengarah ke bawah.

Informasi yang berhasil Singgalang himpun, Tugu Selais Tiga Sepadan merupakan salah satu ikon Kota Pekanbaru yang cukup unik dan menarik.Tugu yang letaknya berdampingan dengan RTH Kacang Mayang itu dibangun dan diresmikan Walikota Herman Abdullah.

Disamping tugu, pada plakat berwarna hitam dituliskan tugu itu diresmikan pada Kamis, 14 Juli 2011.Ikan yang memiliki nama latin Kryptopterus lais ini merupakan salah satu fauna khas Provinsi Riau.

Tugu Selais ini memiliki makna menggambarkan karakter masyarakat Melayu yang hidup dalam kerukunan dan kedamaian serta menanamkan kasih sayang di setiap tindakan dan pergaulannya.Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak terkait soal patahnya tugu tersebut.(mat)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini