Yayasan AA Navis Gelar Dialog Sastra

×

Yayasan AA Navis Gelar Dialog Sastra

Bagikan berita
Foto Yayasan AA Navis Gelar Dialog Sastra
Foto Yayasan AA Navis Gelar Dialog Sastra

PADANG - Memperingati 99 tahun sastrawan AA Navis, Yayasan AA Navis menggelar dialog sastra dengan tema "Dunia Tokoh Karya AA Navis", Selasa (5/12) di Gedung Pascasarjana FISIP Unand.Dedi A Navis, selaku ketua badan pengurus yayasan mengatakan, pada dialog sastra ini dihadirkan tiga pembahas, ES Ito, Ivan Adilla dan Heru Joni Putra.

Dalam dialog tersebut, ES Ito yang merupakan novelis dan penulis skenario film Robohnya Surau Kami, menilai karya AA Navis ini kompleks dan mudah dipahami."Banyak yang suka karya kompleks, karena sederhana," ujarnya.

Ito juga melihat sosok AA Navis bukan saja sebagai pejuang lewat tulisan, tapi juga budayawan politik."Cerpen seperti taman bermain untuk Navis. Bermain di era yang sedang dihadapi di era perjuangan Indonesia waktu itu," katanya.

Ito juga mendorong agar AA Navis bisa disejajarkan dengan penulis di kancah internasional, apalagi almarhum baru saja mendapat penghargaan yang hari kelahiran AA Navis ditetapkan sebagai hari perayaan tingkat internasional di UNESCO, akhir November lalu.Sementara itu, Ivan Adilla, akademisi yang juga kritikus sastra ini menilai AA Navis bukan pengarang, tapi sosok intelektual.

"Kristalisasi pemikirannya itu yang kemudian jadi karya sastra," kata Ivan.Dia juga menilai AA Navis menggambarkan dengan detil, selain juga setiap ceritanya membuat pembaca seolah ikut terlibat didalamnya.

Ivan juga berharap upaya pemerintah agar bisa menyediakan bacaan yang memang dilahirkan oleh AA Navis serta penulis-penulis Sumatera Barat."Bagaimana berdampak kalau karya itu tak dibaca. Kewajiban pemerintah setempat menyediakan bacaan ini. Tak ada perpustakaan yang menghimpun karya-karya penulis Minangkabau. Harusnya disediakan kembali, untuk menghargai karya-karya penulis Sumbar," ulasnya. (wy)

 

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini