Prof Ganefri Kantongi SK DPP Golkar Maju di Pilgub Sumbar

×

Prof Ganefri Kantongi SK DPP Golkar Maju di Pilgub Sumbar

Bagikan berita
Foto Prof Ganefri Kantongi SK DPP Golkar Maju di Pilgub Sumbar
Foto Prof Ganefri Kantongi SK DPP Golkar Maju di Pilgub Sumbar

Padang- Rektor Universitas Negeri Padang (UNP), Prof. Ganefri, PhD., mendapat restu dari DPP Partai Golkar untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Sumbar dalam suksesi pemilihan gubernur (Pilgub) Sumatra Barat mendatang. Bahkan, dia sudah mengantongi Surat Keputusan (DPP) dari partai berwarna kuning itu."Baru sekarang saya bicara soal ini, bahwa saya sudah mendapat restu dan mengantongi SK DPP Partai Golkar untuk maju sebagai bakal calon gubernur Sumbar," katanya di sela kegiatan Berbuka Bersama Awak Media, Jumat (5/4/2024) malam.

Ganefri yang akan mengakhiri jabatannya sebagai rektor pada 5 Juni 2024 tersebut mengaku, satu minggu lalu, dia di telpon Ketua DPD Partai Golkar Sumbar, Khairunnas yang menyampaikan keinginannya mengajukan Ganefri sebagai bakal calon gubernur Sumbar ke DPP Partai Golkar. "Waktu itu, saya sampaikan, elektabilitas saya sedikit. Saya bukan orang politik, tapi akademisi, eh tahu-tahu keluar SK-nya. Kita lihat lah nanti, jika ada peluang," sebutnya blak-blakan.Namun, Ganefri mengaku, jika bukan "head to head", maka akan sulit untuk meraih posisi BA 1 tersebut.

"Makanya, saya bilang, partai politik harus lobi-lobi, sehingga hanya ada calon satu dan dua," ujarnya.Walau mengaku belum memberi jawaban atas SK DPP Partai Golkar itu, mantan Ketua Kopertis Wilayah X ini mengatakan, dirinya Sabtu, 6 April 2024 ini diundang ke Jakarta untuk pembekalan bakal calon kepala daerah dari Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartanto. "Besok saya diundang ke Jakarta untuk mendapatkan pembekalan dari Ketum. Padahal, saya belum meng-ok-kan," ujarnya.

Bila dia ikut suksesi kepemimpinan Sumbar, maka sebagai PNS lanjut Ganefri, dia harus berhenti, meski UNP sebagai Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH) masih bisa menerima dia kembali setelah berhenti.Walau demikian, dia menekankan tak perlu khawatir soal itu. Apalagi, saat ini, dia juga tercatat sebagai Ketua Dewan Pembina di Universitas Bung Hatta (UBH). Sebagai salah seorang pendiri, dia juga bertanggungjawab memajukan dan memgembangkan kampus swasta tersebut. Begitu juga sebagai Ketua Tanfidziyah Pengurus Wilayah Nadhatul Ulama (PWNU) Sumbar, dirinya juga bertanggungjawab memajukan Universitas NU di Sumbar. (yuni)

Editor : Eriandi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini