Kecelakaan Maut di Tol Pekanbaru-Dumai: 3 Orang Tewas, 1 Luka-luka

×

Kecelakaan Maut di Tol Pekanbaru-Dumai: 3 Orang Tewas, 1 Luka-luka

Bagikan berita
Kecelakaan Maut di Tol Pekanbaru-Dumai: 3 Orang Tewas, 1 Luka-luka
Kecelakaan Maut di Tol Pekanbaru-Dumai: 3 Orang Tewas, 1 Luka-luka

PEKANBARU - Kecelakaan maut kembali terjadi di Jalan Tol Pekanbaru - Dumai. Akibatnya, 3 orang dilaporkan meninggal dunia, Minggu (21/4/2024) malam.

Informasi yang berhasil dihimpun, kecelakaan itu terjadi di KM 18 tepatnya di Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau.

Kecelakaan itu dibenarkan Dirlantas Polda Riau, Kombes Taufiq Lukman Nurhidayat, Senin (22/4).

"Benar, kejadiannya pukul 21.36 Wib antara Mobil Honda CRV BM 174 FFA dan Truk Tronton BK 8862 XH," katanya.

Kombes Taufiq menjelaskan, awalnya mobil Honda CRV melaju dengan kecepatan tinggi dan kemudian menabrak bagian belakang truk yang tengah berjalan di jalur lambat.

"Akibatnya, pengemudi CRV berinisial KSY usia 17 tahun dan penumpang LZA 46 tahun, GTA 33 tahun tewas di lokasi. Satu orang lainnya SDT 60 tahun mengalami luka-luka," katanya.

Saat ini, kasus kecelakaan itu tengah di proses Satlantas Polres Siak. Sementara korban dan kendaraan sudah berhasil di evakuasi.

“Penyebab pasti kecelakaan masih dalam proses penyelidikan,” jelasnya.

Kombes Taufiq mengatakan insiden ini menjadi pengingat bagi para pengguna jalan tol untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan berhati-hati saat berkendara.

“Kecepatan tinggi dan kurangnya konsentrasi menjadi salah satu faktor utama penyebab kecelakaan di jalan raya,” tuturnya.

Editor : Rahmat
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Ganefri
Terkini