FINAL LIGA TOPSKOR2024, Ini yang Bakal jadi Jawara Ranah Minang di Stadion Utama Sumbar

×

FINAL LIGA TOPSKOR2024, Ini yang Bakal jadi Jawara Ranah Minang di Stadion Utama Sumbar

Bagikan berita
Stadion Utama Sumbar jadi saksi jawara Sumbar di LTS 2024. (dede amri)
Stadion Utama Sumbar jadi saksi jawara Sumbar di LTS 2024. (dede amri)

SKO Sumbar di semifinal menggubur impian Ripan's Soccer School (Padang) dengan skor 2-0. Sedangkan Minang Sejagad juga memupus ambisi Josal FC (Padang Pariaman) tipis 1-0.

Otomatis dalam perebutan posisi 3 dan 4 saling bentrok Ripan's Soccer School versus Josal FC.

Ketua LOC LTS Sumbar 2024, Renol Fadhli memprediksi laga final akan berlangsung sengit dan menarik. "Semua tim-tim yang lolos adalah tim terbaik dan memang diunggulkan," ujar Renol Fadhli.

Ditambahkan Palek -sapaan Renol Fadhli- diharapkan pertandingan berjalan lancar dan menyajikan tontonan menarik.

Jadi, pertandingan pamungkas LTS Sumbar edisi kedua ini menarik ditunggu siapa yang menjadi jawara Ranah Minang 2024 ini. (D2)

Editor : Bambang Sulistyo
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
pekanbaru