Kenapa Limit Pinjaman Hilang dan Pinjol Selalu Ditolak? Ini Alasannya

×

Kenapa Limit Pinjaman Hilang dan Pinjol Selalu Ditolak? Ini Alasannya

Bagikan berita
Ilustrasi
Ilustrasi

"Karena ini adalah platform peer to peer lending yang mana di aplikasi ini ada seorang yang memberi pinjaman. Semakin banyak yang naruh pinjaman di situ akan semakin banyak nasabahnya," katanya.

Jika investor banyak yang menanamkan modal di UangMe, kata narator, nasabah yang diterima aplikasi pinjol itu juga makin banyak.

"Si peminjam limitnya akan dikasih besar-besaran karena banyak investor yang masuk. Kalau pemberi peminjaman semakin sedikit tentu nasabahnya juga dibatasi," katanya.

Kemudian bisa jadi karena faktor bunga di UangMe terlalu kecil sehingga investor mengurungkan niat untuk menaruh modal di aplikasi tersebut.

"Akhirnya limit nasabah bisa dikurangi atau bahkan langsung menolak nasabah. Nasabah tersebut langsung di-cut saja apalagi nasabah yang tidak aktif meminjam di UangMe karena tidak pernah dipakai juga limitnya," katanya.

Maka dari itu, kata narator, ada beberapa nasabah yang di-cut dari aplikasi UangMe. Bagi nasabah yang masih aktif meminjam tetap diberi limit.

"Tapi kalau yang jarang aktif mungkin di-cut sementara. Jika nanti ada investor masuk atau pendana kembali banyak, nasabah itu akan diberi limit lagi saat Anda mengajukan pinjaman," katanya.

Itulah alasan limit tiba-tiba hilang dan pengajuan di pinjol UangMe langsung ditolak.

Semoga itu bisa menjawab kebingungan Anda. (*)

Editor : RC 014
Sumber : YouTube Manting Id
Bagikan

Berita Terkait
Terkini