Terungkap Teka-teki Misi 5 Aktivis NU Bertemu Presiden Israel

×

Terungkap Teka-teki Misi 5 Aktivis NU Bertemu Presiden Israel

Bagikan berita
5 Nahdliyin Bertemu Presiden Israel: Mereka Tak Paham Geopolitik. (Foto: website NU)
5 Nahdliyin Bertemu Presiden Israel: Mereka Tak Paham Geopolitik. (Foto: website NU)

SINGGALANG - Kunjungan sejumlah cendikiawan Nahdlatul Ulama (NU) yang menemui Presiden Israel Isaac Herzog menggemparkan publik.

Dalam foto yang beredar diketahui ada 5 aktivis NU yang bertemu Herzog. Kelima orang yang berangkat di antaranya Syukron Makmun, Zainul Maarif, Munawar Aziz, Nurul Bahrul Ulum, dan Izza Annafisah Dania.

Usut punya usut keberangkatan 5 aktivis NU itu diklaim tanpa melalui izin dari pengurus besar NU.

Bahkan NU juga tak pernah memberi mandat bagi kelima aktivis tersebut untuk berangkat menemui Herzog.

Pertemuan kelima aktivis NU dengan Herzog ini turut ditanggapi Kementerian Luar Negeri (Kemlu).

Pasalnya kunjungan tersebut berbanding terbalik dengan sikap pemerintah Indonesia yang masih konsisten mengecam serang kekerasan, dan pelanggaran yang dilakukan Israel di Gaza Palestina.

Juru Bicara Kemlu Roy Sumirat pun menegaskan, pertemuan lima aktivis NU itu tak terkait dengan sikap resmi Pemerintah RI.

"Aktivitas ormas tertentu dinilai sebagai sikap pribadi yang tak mewakili Indonesia yang hingga saat ini terus memperjuangkan Kemerdekaan Palestina," katanya dilansir dari YouTube Kompascom Reporter on Location, Selasa, 16 Juli 2024.

Terkait adanya kunjungan dari beberapa tokoh muda NU ke Israel, kata Roy. ada baiknya media melakukan kontak langsung dengan PBNU untuk berbagai informasi lebih lanjut.

"Terkait hal ini eh dapat saya tekankan bahwa kunjungan tersebut tidak terkait dalam bentuk apapun dengan posisi resmi pemerintah Indonesia," katanya.

Editor : RC 014
Sumber : YouTube Kompascom Reporter on Location
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
pekanbaru