MALAM INI INDONESIA U-19 VS TIMOR LESTE U-19; Duel Syarat Tiket Semifinal

×

MALAM INI INDONESIA U-19 VS TIMOR LESTE U-19; Duel Syarat Tiket Semifinal

Bagikan berita
MALAM INI INDONESIA U-19 VS TIMOR LESTE U-19; Duel Syarat Tiket Semifinal
MALAM INI INDONESIA U-19 VS TIMOR LESTE U-19; Duel Syarat Tiket Semifinal

Coach Indra Sjafri, mengaku puas atas 2 kemenangan yang diraih anak asuhnya, masing-masing 6-0 atas Filipina dan 2-0 kontra Kamboja. Meski begitu, dia juga menyadari masih banyak hal yang perlu diperbaiki Garuda Muda, terutama dalam skema open play.

"Yang pasti peluang kami untuk lolos grup itu sudah sangat terbuka dan kami akan berpikir untuk pertandingan di babak selanjutnya," kata Indra Sjafri, dikutip dari laman resmi PSSI.

Di sisi lain Timor Leste U-19 yang sempat menang di laga pembuka atas Kamboja U-19 dengan skor 3-2 gagal mempertahankan performanya melawan Filipina U-19. Oleh sebab itu, untuk bisa mengalahkan Garuda Muda bakal berat untuk tim The Rising Sun.

Jika gagal meraih 3 poin melawan Indonesia U-19, peluang Timor Leste U-19 untuk lolos ke babak semifinal bakal sulit, terlebih jika di laga lainnya Filipina U-19 menang atas Kamboja U-19. Meski begitu, anak asuh Eduardo Pereira bisa melihat cara Kamboja untuk merepotkan Indonesia.

Kesimpulannya, kemenangan cara aman bagi Dony Tri Pamungkas dan kolega meraih tiket semifinal. (de)

Editor : Eriandi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
pekanbaru