SINGGALANG - Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Djuhandani Rahardjo Puro menyebutkan, Kepala BP2MI Benny Rhamadani mengaku mengetahui informasi sosok Mr T dari Kepala BP2MI Serang Joko Purwanto yang kini sudah tutup usia.
"Pada Minggu yang lalu beliau sudah menyampaikan pemeriksaan sebanyak 23 pertanyaan. 23 pertanyaan tersebut sudah dijawab," katanya dilansir dari YouTube Kompascom Reporter on Location, Selasa, 6 Agustus 2024.
Djuhandani menyampaikan itu setelah Bareskrim memeriksa Benny pada Senin, 5 Agustus 2024.
Djuhandani menyebutkan, Benny mengubah keterangannya. Pada pemeriksaan sebelumnya, Benny mengaku mengetahui sosok Mr T dari pekerja imigran Indonesia di Kamboja."Pertama, kalau pada awal mulanya kemarin pada 23 Mei itu menyampaikan dari salah seorang ataupun korban pekerja migran yang dari Kamboja sekarang diralat bahwa info itu didapat dari saudara Joko Purwanto yang kebetulan bersangkutan adalah Ketua BP2MI dari Serang dan saat ini sudah meninggal," katanya.
Kemudian, Djuhandani menyebutkan, pihaknya pertanyakan terkait inisial T yang bersangkutan tidak bisa menjawab siapa itu Mr T. Kemudian yang bersangkutan hanya menyampaikan informasi semoga itu bisa diungkap oleh Polri siapa inisial T.
"Kemudian kemarin saat turun atau selesai pemeriksaan yang Minggu lalu juga menyatakan bahwa semua keterangan sudah diberikan oleh penyidik. Tadi saya tanyakan yang dimaksud, atau yang menjelaskan kami tidak tahu, dan kami mohon maaf karena tidak pernah diberikan keterangan kepada penyidik siapa itu inisial T," katanya. (*)
Editor : RC 014Sumber : YouTube Kompascom Reporter on Location