Zaiful Imra Ajak dan Himbau Masyarakat Meriahkan Festival Pesona Barulak

×

Zaiful Imra Ajak dan Himbau Masyarakat Meriahkan Festival Pesona Barulak

Bagikan berita
Zaiful Imra Ajak dan Himbau Masyarakat Meriahkan Festival Pesona Barulak
Zaiful Imra Ajak dan Himbau Masyarakat Meriahkan Festival Pesona Barulak

BATUSANGKAR - Anggota DPRD Tanah Datar, Zaiful Imra menghimbau dan mengajak seluruh masyarakat untuk memeriahkan Festival Pesona Barulak yang akan dihelat pada tanggal 19 sampai 21 September 2024.

"Untuk itu, kita mengajak seluruh masyarakat Luhak Nan Tuo (Tanah Datar), masyarakat Sumatra Barat umumnya untuk menyemarakkan alek Nagari di Festival Pesona Barulak," kata Buya di Batusangkar, Kamis (12/11).

Buya juga mengatakan, kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari pada tanggal 19 sampai 21 September 2024 dengan Tema "Mambangkik Batang Tarandam".

"Dengan rasa bersyukur dan semangat kebersamaan, saya ingin mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi dan mensukseskan festival tersebut dan bersama-sama menyemarakkannya," ujar koalisi dari fraksi partai PKB tersebut.

Secara terpisah, Wali Nagari Barulak, Azisman Dt Sati Nan panjang mengatakan, dalam rangkaian kegiatan Festival Pesona Barulak pada tahun 2024 ada berbagai kegiatan anak nagari dan perlombaan yang akan diadakan.

Diantaranya, pawai sangkak burung raksasa, ponai dan luka raksasa.

"Ada kesenian randai, pawai adat sepanjang hayat, tari massal, solo song, jalan santai dan alua pasambahan," jelasnya kepada Singgalang.

"Kemudian kita juga menghadirkan stand UMKM, pergelaran seni dan tak lupa juga peluncuran naskah buku sejarah Syekh Maulana Muhammad Taher Barulak," tambahnya.

Pembukaan kegiatan dengan tema Mambangkik Batang Tarandam ini, kata Azisman akan dihelat di Pusat Nagari Barulak, Kabupaten Tanah Datar.

Menurut dia, Festival Pesona Barulak adalah moment untuk seluruh masyarakat memperkuat silaturahmi, mengekpresikan bakat, memperkenalkan seperti UMKM, serta membangkitkan kembali Nagari Barulak yang terendam.

Editor : Rahmat
Bagikan

Berita Terkait
Terkini