Fadly Amran Sampaikan Program 'Padang Rancak' kepada Warga Jati Parak Salai

×

Fadly Amran Sampaikan Program 'Padang Rancak' kepada Warga Jati Parak Salai

Bagikan berita
Fadly Amran Sampaikan Program 'Padang Rancak' kepada Warga Jati Parak Salai
Fadly Amran Sampaikan Program 'Padang Rancak' kepada Warga Jati Parak Salai

PADANG – Bakal calon Wali Kota Padang, Fadly Amran, melanjutkan rangkaian silaturahminya dengan warga setempat. Pada hari Sabtu, Fadly bertemu dengan masyarakat di Jati Parak Salai, tepatnya di Pos Pemuda Jalan Parak Salai 1. Dalam pertemuan tersebut, Fadly menyampaikan program unggulannya yang diberi nama "Padang Rancak."

Dalam dialog yang berlangsung hangat tersebut, Fadly Amran menguraikan visi besar untuk Kota Padang. "Program 'Padang Rancak' ini merupakan bentuk konkret dari visi saya untuk menjadikan Padang sebagai kota pintar dan sehat," jelasnya. Menurutnya, konsep smart city memiliki enam indikator utama yang harus dipenuhi, sedangkan kota sehat harus memenuhi sembilan indikator. "Kita akan memecah setiap indikator ini menjadi program-program yang lebih spesifik dan langsung berdampak pada masyarakat."

Salah satu isu yang menjadi perhatian utama warga adalah banjir yang kerap melanda beberapa wilayah di Padang. Menanggapi keluhan warga terkait hal tersebut, Fadly Amran menegaskan bahwa masalah banjir akan menjadi prioritas dalam program "Padang Rancak." "Bagaimana nanti banjir yang bapak keluhkan itu, kita akan kendalikan dengan pengendalian banjir terpadu," ujarnya.

Fadly memaparkan, pengendalian banjir yang terpadu tidak hanya melibatkan pembangunan infrastruktur fisik seperti perbaikan dan optimalisasi drainase, tetapi juga dengan memperhatikan aspek lingkungan. Ia menyoroti pentingnya pengelolaan tata ruang yang berkelanjutan agar daerah-daerah yang rentan tidak lagi terdampak banjir.

Selain isu banjir, Fadly juga berbicara mengenai perbaikan jalan dan drainase sebagai bagian dari program besar tersebut. "Perbaikan jalan dan drainase kota akan menjadi komitmen utama saya. Infrastruktur ini sangat penting untuk meningkatkan kualitas hidup warga, terutama di daerah-daerah yang selama ini mengalami keterbatasan akses," jelas Fadly.

Dalam kesempatan tersebut, Fadly juga menyampaikan bahwa program-program unggulannya akan terus disosialisasikan kepada masyarakat agar mereka memahami arah pembangunan kota yang diusungnya. "Kami ingin warga tidak hanya menerima manfaat dari program ini, tetapi juga memahami visi besar yang sedang kami rancang," ujarnya.

Dialog antara Fadly Amran dan warga berlangsung interaktif, dengan banyak warga yang menyampaikan aspirasi serta masalah-masalah yang mereka hadapi sehari-hari. Fadly menanggapi setiap pertanyaan dengan serius dan menyampaikan bahwa program "Padang Rancak" dirancang berdasarkan kebutuhan riil masyarakat.

Di akhir pertemuan, Fadly menegaskan komitmennya untuk mewujudkan kota yang lebih baik melalui program-program unggulan yang telah ia susun. "Kota Padang ini punya potensi yang besar. Dengan kerja keras, komitmen, dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, saya yakin kita bisa membawa perubahan yang berarti," pungkas Fadly. (*)

Editor : Bambang Sulistyo
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
pekanbaru