Ditahan Laskar Sambernyawa, Tanduk Kabau Sirah Belum Kokoh

×

Ditahan Laskar Sambernyawa, Tanduk Kabau Sirah Belum Kokoh

Bagikan berita
TANPA GOL- Penyerang Semen Padang FC, Cornelius Stewart dibayang-bayangi pemain Persis Solo. Duel berakhir tanpa gol pada Pekan 7 di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (29/9) siang. (mo spfc)
TANPA GOL- Penyerang Semen Padang FC, Cornelius Stewart dibayang-bayangi pemain Persis Solo. Duel berakhir tanpa gol pada Pekan 7 di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (29/9) siang. (mo spfc)

PADANG - Harapan mendulang poin sempurna kembali gagal dibukukan skuad Semen Padang FC. Itu artinya, Kabau Sirah masih keluar dari zona merah klasemen.

Manjamu Persis Solo di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (29/9) siang di Pekan 7 Liga Indonesia, tanduk Kabau Sirah masih belum kokoh.

Rotasi starting XI dilakukan pelatih carateker Hengki Ardiles. Mentandemkan lini serangan M.Iqbal dengan Bruno Dybal. Skema pemain lainnya tidak melakukan pergantian. Hasilnya, tekanan demi tekanan mampu diciptakan anak-anak Kabau Sirah.

Namun gol yang ditunggu-tunggu dari kedua kubu tidak kunjung tiba hingga 45 menit pertama usai.

Di babak kedua, Head Coach Eduardo Almeida melalui carateker Hengki Ardiles melakukan pergantian pemain yakni memasukkan Ryohei Michibuchi dengan menarik keluar, Bruno Dybal.

Taktikal itu berhasil, lima menit masuk sebuah umpan matang kepada il-capitano Kenneth Ngwoke mampu melewati pemain belakang Persis dan langsung melakukan sepakan. Ngwoke sedikit egois. Padahal rekannya Cornelius Stewart sudah berdiri bebas di sisi kiri gawang yang sudah kosong.

Sementara itu, kubu Persis lini belakangnya mulai rapuh akibat cedera lutut palang pintu asingnya, Ricardo Lima. Pada menit 50 Ricardo Lima harus ditandu keluar memasukkan Moch Zaenuri.

Empat menit Ricardo Lima keluar, Semen Padang FC memasukan pemain baru lagi. Memasukkan Bayu Gatra dengan Rosad Setiawan menggantikan M. Iqbal dan Firman Juliansyah. Lagi-lagi, strategi coach Hengki Ardiles mantap. Menit 63 peluang terbaik Stewart masih mampu digagalkan kiper Muhammad Riyandi.

Potensi gol 99 persen pada menit 64 dari Ngwoke. Terlepas dari jebakan off-side setelah menerima umpan dari Bayu Gatra gagal dikonversikan Ngwoke. Sudah berhadapan satu lawan satu dengan Muhammad Riyandi sepakan Ngwoke mengenai lutut kiri Riyandi.

Memasuki menit 80 sepakan voli Bayu Gatra menerima umpan Stewart masih melambung. Semenit kemudian, sundulan Jan Carlos Vargas juga dari assist Stewart masih mampu diblok kiper Riyandi.

Editor : Eriandi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini