JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengapresiasi perjuangan Jay Idzes dan rekan-rekannya yang nyaris mengalahkan tuan rumah Bahrain dalam laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Kamis (10/10), di Bahrain National Stadium. Timnas Indonesia dan Bahrain harus berbagi poin setelah pertandingan berakhir dengan skor 2-2.
"Itulah sepak bola. Banyak faktor yang menentukan hasil akhir. Kesempatan menang yang sudah di depan mata harus hilang di injury time. Ke depan, saya minta semua pemain, tim pelatih, dan ofisial tetap fokus menghadapi laga berikutnya melawan Tiongkok. Kita harus buktikan bisa mencuri poin di kandang lawan. Saya juga mengimbau para suporter untuk terus mendukung dan memberikan semangat bagi Timnas," ujar Erick Thohir di Jakarta, Jumat (11/10).
Timnas Indonesia menampilkan performa impresif di laga tersebut. Meski tertinggal 0-1 lewat gol Mohamed Marhoon, Garuda berhasil membalikkan keadaan dengan gol dari Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick, membuat Indonesia unggul 2-1. Sayangnya, gol balasan dari Marhoon di menit 90 9 menggagalkan kemenangan Indonesia."Berbagai opini muncul terkait laga melawan Bahrain. Namun, saya berharap para pemain dan tim pelatih bisa melupakan itu dan segera menyusun strategi yang lebih matang untuk menghadapi Tiongkok dalam empat hari ke depan. Situasinya akan berbeda, mulai dari cuaca hingga kesiapan fisik. Tiongkok tentu memiliki ambisi besar untuk meraih poin pertamanya, dan itu yang harus kita waspadai," tambah Erick. (r)
Editor : Eriandi