SCTV Awards 2024 "The Battle Of love", Hadirkan Tiga Kategori Penghargaan Baru

×

SCTV Awards 2024 "The Battle Of love", Hadirkan Tiga Kategori Penghargaan Baru

Bagikan berita
SCTV Awards 2024 "The Battle Of love", Hadirkan Tiga Kategori Penghargaan Baru
SCTV Awards 2024 "The Battle Of love", Hadirkan Tiga Kategori Penghargaan Baru

Aktor dan aktris yang sukses menyita perhatian pemirsa lewat judul FTV akan saling memperebutkan gelar “Paling Ngetop” dalam dua kategori baru di SCTV Awards 2024 yakni kategori Aktor FTV Paling Ngetop persaingan antara Aliando Syarief dengan Eza Gionino, Jirayut, Lavicky Nicholas dan Rizky Nazar. Sementara Asha Assuncao, Halda Rianta, Larasati Nugroho, Rachquel Nesia, dan Shanice Margaretha beradu pamor pada kategori Aktris FTV Paling Ngetop,

Pada kategori Aktris Paling Ngetop, Cut Syifa yang sukses memboyong piala dari kategori yang sama pada SCTV Awards 2023 lalu, terpilih kembali sebagai nominee bersama dengan Adinda Azani, Dinda Kirana, Esta Pramanita, serta Syifa Hadju. Sementara dari kategori Akor Utama Paling Ngetop terdapat para bintang muda berbakat seperti Billy Davidson, Eza Gionino, Harris Vriza, Immanuel Caesar Hito, dan Rangga Azof. Begitu juga dengan sinetron Naik Ranjang dan Saleha yang terpilih sebagai nominasi dari kategori Sinetron Paling Ngetop bersaing dengan sinetron Luka Cinta, My Heart dan Di Antara Dua Cinta.

Ben Kasyafani yang hadir sebagai salah satu host pada SCTV Awards 2024 kali ini juga kembali terpilih sebagai nominee dari kategori Presenter Paling Ngetop di SCTV Awards 2024 dan akan bersaing kembali dengan Raffi Ahmad yang sebelumnya didaulat sebagai Presenter Paling Ngetop selama dua tahun berturut-turut di ajang SCTV Awards 2022 dan 2023 lalu. Deretan nama presenter lainnya yakni Irfan Hakim, Jirayut, dan Ruben Onsu juga akan masuk ke dalam kategori ini.

Polling tahap 2 pemirsa telah dibuka sejak 19 Oktober 2024 lalu dan masih akan dibuka hingga tanggal 19 November 2024 pukul 23.59 WIB. Sebanyak 12 gelar “Paling Ngetop” pilihan pemirsa akan dianugerahkan yakni Aktor Utama Paling Ngetop, Aktor Pendamping Paling Ngetop, Aktris Utama Paling Ngetop, Aktris Pendamping Paling Ngetop, Presenter Paling Ngetop, Soundtrack Sinetron Paling Ngetop, Sinetron Paling Ngetop, Pasangan Karakter Sinetron Paling Ngetop, FTV Paling Ngetop, Aktor FTV Paling Ngetop, Aktris FTV Paling Ngetop dan Iklan Paling Ngetop. (wy)

Editor : Eriandi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
pekanbaru