Acara ini juga bertujuan memperkuat tradisi sekaligus menciptakan ruang bagi anak-anak nagari untuk mengembangkan kreativitas mereka dalam melestarikan adat dan budaya.
Kehadiran Guru Gadang Silek Harimau
Prosesi ini akan dihadiri oleh Guru Gadang Silek Harimau, Edwel Dt. Rajo Gampo Alam, yang akan memimpin acara Maanta Syarat. Kemeriahan acara juga akan dilengkapi dengan gelaran saluang klasik yang penuh pesan dan makna, menambah kekhidmatan prosesi adat ini.
Melalui kegiatan ini, Medan Bapaneh Maha Karya Kapalo Koto berkomitmen menguatkan peran Luhak Nan Tuo sebagai jantung kebudayaan Minangkabau dan warisan Melayu yang kaya akan nilai-nilai luhur. (*) Editor : Bambang Sulistyo