Batusangkar, Prokopim - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tanah Datar menggelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Terpilih Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar pada Pemilihan Serentak Nasional Tahun 2024, Kamis (6/2/2025) malam di Emersia Hotel Batusangkar.
Rapat yang dipimpin Ketua KPU Kabupaten Tanah Datar Dicky Andrika menetapkan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Eka Putra - Ahmad Fadly sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih periode 2025-2030.
"Penetapan Bupati dan Wakil Bupati terpilih malam ini merupakan puncak proses Pilkada sejak pendaftaran Bakal Calon bulan Agustus tahun lalu sampai dengan keputusan Mahkamah Konstitusi atau MK atas permohonan perselisihan hasil pemilu yang dikeluarkan 5 Februari kemaren," ujarnya.
Dikatakan Dicky, pasangan Eka Putra - Ahmad Fadly meraih sebanyak 85,692 suara atau 52,48% dari total suara sah pada Pilkada yang digelar 27 November 2024 lalu.
"Sesuai dengan keputusan MK tersebut, KPU Kabupaten Tanah Datar menerbitkan Keputusan Nomor 1 Tahun 2025 tentang Penetapan Pasangan Calon 02 Eka Putra - Ahmad Fadly sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih periode 2025-2030," katanya.
Sementara itu Bupati terpilih Eka Putra didampingi Wakil Bupati terpilih Ahmad Fadly menyampaikan terima kasih kepada KPU, Bawaslu, Forkopimda dan pihak terkait lainnya atas dukungan pelaksanaan Pilkada di Tanah Datar sehingga berjalan baik."Rapat pleno penetapan Bupati dan Wakil Bupati terpilih malam ini merupakan ujung atau puncak pelaksanaan proses demokrasi yang tentunya juga ditunggu masyarakat Tanah Datar untuk kepastian setelah beberapa waktu melewati proses persidangan di MK RI, karena itu terima kasih kami kepada KPU, Bawaslu dan pihak terkait lainnya atas kegiatan malam ini," sampainya.
Diungkapkan Eka Putra, dalam pelaksanaan Pilkada 2024 di Tanah Datar penuh dinamika, intrik dan dinamika yang berjalan cukup panas sehingga kerap terjadi perselisihan di tengah masyarakat karena perbedaan pilihan.
"Setelah ditetapkannya hasil ini oleh KPU, mari kita bekerjasama saling dukung untuk kemajuan Tanah Datar, tidak ada lagi pendukung Paslon 01, pendukung 02, tapi kita semua adalah masyarakat Tanah Datar membangun Tanah Datar lebih baik lagi, "Biduak lalu kiambang batawuik". Mari singkirkan semua perbedaan dan mari menatap ke depan, mohon dukung kami untuk memimpin dan membangun Tanah Datar Luhan Nan Tuo yang kita cintai ini," tegasnya.
Editor : Eriandi