Hadapi Persib, PSIS Semarang Siap Tampil Lebih Agresif

×

Hadapi Persib, PSIS Semarang Siap Tampil Lebih Agresif

Bagikan berita
Hadapi Persib, PSIS Semarang Siap Tampil Lebih Agresif
Hadapi Persib, PSIS Semarang Siap Tampil Lebih Agresif

SEMARANG - PSIS Semarang bertekad tampil lebih agresif saat menjamu Persib Bandung dalam laga pekan ke-22 BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (9/2) malam.

Menghadapi tim pemuncak klasemen, Mahesa Jenar berambisi mengamankan poin penuh demi menjauh dari zona degradasi.

Secara peringkat, PSIS masih tertinggal jauh dari Persib.

Maung Bandung kokoh di puncak klasemen dengan 46 poin, sementara PSIS berada di posisi ke-14 dengan 21 poin, hanya terpaut tipis dari empat tim di bawahnya PSS Sleman (19 poin), Persis Solo (17 poin), Semen Padang FC (17 poin), dan Madura United FC (17 poin).

Jika tak ingin semakin terancam, kemenangan menjadi harga mati bagi tim asuhan Gilbert Agius.

Pelatih PSIS, Gilbert Agius, mengakui laga ini akan berjalan sulit.

Ia menegaskan bahwa menghadapi tim sekelas Persib Bandung membutuhkan fokus penuh sepanjang 90 menit.

"Persiapan kami berjalan normal, tetapi menghadapi tim seperti Persib tentu butuh konsentrasi ekstra. Kami akan memberikan yang terbaik untuk laga ini," ujar pelatih asal Malta tersebut.

Selain itu, Agius menekankan bahwa bermain sebagai tuan rumah harus menjadi keuntungan bagi PSIS.

Ia meminta para pemainnya untuk tampil lebih agresif guna mengimbangi permainan Persib yang hanya kalah sekali sepanjang musim ini.

Editor : Rahmat
Bagikan

Berita Terkait
forum pemred
Terkini
pekanbaru