PADANG - Semen Padang dipermalukan tamunya Persib Bandung 1-4 saat berlaga di Stadion Agus Salim, Padang, Senin (10/3). Tampaknya, Semen Padang lupa cara mencari kemenangan.
"Baa lai ko ha...Payah bana untuak manang," kata netizen di akun @semenpadangfc.
"Siap-siap OTW ke Liga 2," tulis akun yang lain.
Dari 27 pertandingan yang dilalui cuma menang lima kali, tujuh kali kalah dan sisanya merasakan kekalahan. Kalah tidak hanya di tandang juga kandang. Padahal sejak dulu Agus Salim itu terkenal angker bagi tim tamu.
Hingga saat ini Semen Padang tak jauh-jauh dari zona degradasi. Masuk tiga klub terbawah di klasemen Liga 1 BRI.
Pelatih Semen Padang FC, Eduardo Almeida, mengaku saat menghadapi Persib BAndung timnya sempat menunjukkan permainan yang baik di awal babak pertama. Namun, situasi berubah setelah mereka kebobolan dua gol cepat di babak kedua.Gol pertama Persib dicetak oleh Tyronne pada menit ke-63. Dua menit berselang, A. Alis menambah keunggulan Persib setelah memanfaatkan umpan cantik dari Ciro. Setelah dua gol tersebut, permainan Persib semakin impresif dan terus menekan pertahanan Semen Padang.
Menit ke-75, Beckham Putra berhasil memperbesar keunggulan Persib menjadi 1-3. Beckham kembali menjadi mimpi buruk bagi Semen Padang dengan mencetak gol keduanya di menit ke-86, sekaligus menjadi gol penutup dalam laga tersebut.
Bagi Persib kemenangan ini semakin memantapkan posisi di puncak klasemen sementara dengan raihan 57 poin, unggul delapan angka dari Dewa United di posisi kedua. (r)
Editor : Eriandi