Setahun Buron, Otak Perampokan Pedagang Emas di Kapur IX Ditangkap di Riau

×

Setahun Buron, Otak Perampokan Pedagang Emas di Kapur IX Ditangkap di Riau

Bagikan berita
Setahun Buron, Otak Perampokan Pedagang Emas di Kapur IX Ditangkap di Riau
Setahun Buron, Otak Perampokan Pedagang Emas di Kapur IX Ditangkap di Riau

SARILAMAK – Setelah hampir satu tahun dalam pelarian, RA (47), pria yang diduga menjadi otak di balik perampokan terhadap seorang pedagang emas keliling di Kecamatan Kapur IX, Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat, akhirnya berhasil ditangkap aparat kepolisian.

RA yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hulu, Riau, dibekuk oleh tim gabungan Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Limapuluh Kota pada Selasa malam (22/4/2025), di sebuah rumah milik rekannya di Dusun 1 Baluang, Desa Baluang, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, Riau, sekitar pukul 23.11 WIB.

Kasus perampokan ini terjadi pada 3 Mei 2024 dan menewaskan Reno (40), pedagang emas asal Nagari Durian Tinggi. Korban ditemukan tak bernyawa setelah dipukul dengan benda tumpul, sementara sang istri, Gita (37), mengalami luka serius dan sempat mendapat perawatan intensif di Puskesmas setempat.

“RA merupakan aktor utama sekaligus perencana dalam aksi perampokan ini. Ia juga yang menyediakan kendaraan serta senjata yang digunakan para pelaku,” ungkap Kasat Reskrim Polres Limapuluh Kota, Iptu Repaldi, Rabu (23/4).

Dalam proses penangkapan, polisi turut mengamankan satu unit mobil Toyota Rush berwarna putih dengan nomor polisi BM 1076 MS, yang diduga kuat digunakan oleh pelaku saat melancarkan aksinya.

Dengan penangkapan RA, total sudah tiga dari lima pelaku berhasil diamankan oleh kepolisian. Sementara dua pelaku lainnya masih dalam proses pengejaran.

“Kami telah mengantongi identitas dua pelaku yang masih buron dan akan terus memburu mereka hingga tertangkap,” tegas Repaldi.

Saat ini, RA telah diamankan di Mapolres Limapuluh Kota untuk menjalani pemeriksaan dan proses hukum lebih lanjut. (rud)

Editor : Eriandi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini