PAYAKUMBUH – Dalam rangka memperingati Hari Kartini dan menumbuhkan semangat kepedulian sosial, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN bersama Srikandi PLN UP3 Payakumbuh menggelar kegiatan berbagi makanan gratis kepada masyarakat di sekitar Pasar Payakumbuh pada Jumat (25/04).
Sebanyak 100 paket makanan dibagikan kepada warga yang melintas dan berdagang di sekitar pasar dalam program Jumat Berkah tersebut. Aksi sosial ini berlangsung secara rutin dan merupakan wujud nyata komitmen PLN untuk terus berbagi dan hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan.
Manager PLN UP3 Payakumbuh, Teguh Budi Oktavianto, menyampaikan rasa haru atas hadirnya kegiatan ini. “Kegiatan ini mencerminkan semangat Kartini masa kini, di mana perempuan tidak hanya hadir sebagai simbol, tapi juga sebagai motor penggerak kebaikan di tengah masyarakat. Kami bangga dan terharu karena YBM dan para karyawati PLN UP3 Payakumbuh bisa terus hadir dan menyalurkan energi positif serta berbagi kebahagiaan melalui program seperti ini,” ungkapnya.Ia menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan hasil dari donasi pegawai PLN yang dikelola dan disalurkan untuk kegiatan sosial. “Kegiatan ini tidak hanya membawa senyum bagi masyarakat, tapi juga menjadi ladang amal bagi para pegawai yang turut berdonasi. Semoga membawa keberkahan dan manfaat untuk semuanya,” ujarnya.
Keterlibatan Srikandi PLN dalam kegiatan ini juga mencerminkan semangat perjuangan R.A. Kartini yang relevan hingga kini, yaitu peran aktif perempuan dalam memberi manfaat nyata bagi lingkungan sekitar. Srikandi PLN tidak hanya berperan dalam mendukung operasional perusahaan, tetapi juga mengambil peran strategis dalam kegiatan sosial yang berdampak langsung bagi masyarakat. (*)
Editor : Bambang Sulistyo